Lapas Kerobokan Bali Kebakaran, Kerugian Capai Rp 200 Juta.
Sumber :
  • tvOne - aris wiyanto

Lapas Kerobokan Bali Kebakaran, Kerugian Capai Rp 200 Juta

Selasa, 26 Maret 2024 - 21:16 WIB

Badung, tvOnenews.com - Peristiwa kebakaran terjadi di area dalam Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kerobokan, di Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, pada Selasa (26/3) sekitar pukul 16:00 WITA.

Kasi Humas Polres Badung, Iptu I Ketut Sudana mengatakan, kebakaran itu terjadi bangunan lama yang tidak terpakai atau eks Blok Tirta Gangga Lapas Kelas llA Kerobokan.  

"Pukul 17.00 WITA api telah berhasil dipadamkan namun masih dilakukan pendinginan oleh petugas pemadam kebakaran Kabupaten Bandung," kata Iptu Sudana, Selasa (26/3) malam.

Dari keterangan saksi bernama Mat Ropin yang merupakan mandor pembangunan menerangkan, saat itu ia sedang mengawasi anak buahnya yang sedang kerja mengelas pada bekas bangunan sisi timur. Sedangkan, saksi sedang menghitung kayu yang dikeluarkan dan dikumpulkan oleh anak buahnya dari bangunan bekas blok Tirta Gangga Lapas Kelas llA Kerobokan.

Kemudian saat saksi sedang menghitung kayu, tiba-tiba mendengar teriakan dari salah satu anak buahnya yang berteriak ada api, dan muncul dari dalam bangunan bekas blok Tirta Gangga. Mengetahui hal itu, saksi memerintahkan anak buahnya untuk segera membongkar isi di dalam bangunan dan saksi berlari mengambil air berusaha untuk memadamkan api.

Namun, usaha saksi beserta anak buahnya tidak membawakan hasil karena api cepat membesar dan situasi dirasakan sangat panas.

"Selanjutnya saksi beserta anak buahnya lari menghindar dan melaporkan kejadian kepada staf lapas," imbuhnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:35
09:35
07:07
01:44
03:10
02:39
Viral