Ribuan Lapion Hiasi Jalan hingga Parade Barong Sai Digelar di Denpasar.
Sumber :
  • tvOne - alfani syukri

Sambut Imlek, Ribuan Lampion Hiasi Jalan hingga Parade Barongsai Digelar di Denpasar

Rabu, 18 Januari 2023 - 16:29 WIB

Denpasar, Bali - Jelang perayaan hari raya Imlek 2574 yang jatuh pada tanggal 22 Januari 2023 mendatang, komunitas warga keturunan Cina bekerjasama dengan pemerintah kota Denpasar  menggelar Festival Imlek dengan tema Merajut Kebhinekaan Memperkuat Kerukunan. 

Perayaan Imlek tahun ini dirayakan dengan menghiasi ruas jalan Gajah Mada di Denpasar, dengan ribuan lampion berwarna merah. Sedikitnya ada 1200 lampion akan dipasang di sepanjang jalan Gajah mada. 

Tak hanya itu, ada dua gapura bernuasa Cina juga tampak di jalur keluar masuk ruas diseputaran jalan Gajah Mada Denpasar. 

Pemasangan ribuan lampion ini membuat suasana di sepanjang jalan ini terasa seolah-olah sedang berada di negara tirai bambu.

Ketua Perhimpunan Tionghoa Indonesia wilayah Bali, Putu Agung Prianta menyatakan, perayaan Festival Imlek tahun ini bertujuan untuk memperkuat kerjasama di kota Denpasar.

Ketua Panitia Perayaan Imlek bersama Paulus Heri mengungkapkan selain pemasangan ribuan lampion, pada 23 Januari mendatang akan ada bagi bagi nasi jinggo kepada para pengguna jalan Gajah Mada sebagai bentuk kebersamaan. 

Puncak acara akan digelar pada tanggal 28 hingga 29 Januari mendatang, dengan menggelar parade barong sai dimana pada parade ini akan diikuti oleh 200 barong sai dari berbagai sanggar di Denpasar.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:43
03:30
01:06
01:18
03:11
01:14
Viral