Suasana antrean penumpang di Bandara Soetta.
Sumber :
  • Rusdy Muslim

Jelang Lebaran Citilink Tambah Pesawat, 75 Persen Tiket Habis Terjual

Sabtu, 23 April 2022 - 17:58 WIB

Tangerang, Banten - Jelang libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang terus dipadati penumpang dengan tujuan penerbangan domestik.

Animo yang cukup tinggi ini, dampak dari adanya larangan mudik selama dua tahun terakhir. Tidak hanya itu, hal ini juga berpengaruh pada penjualan tiket maskapai yang sudah terjual mencapai 75 persen di Bandara Soetta.

Bahkan pihak maskapai telah mengajukan permintaan penerbangan tambahan sebanyak 164 untuk rute favorit para penumpang.

Vice President Corporate Secretary Citilink, Diah Suryani mengatakan, menjelang peak season pihaknya menyediakan 567 ribu tempat duduk untuk 3.214 penerbangan. 

Pihaknya juga menambah penerbangan ekstra sebanyak 164 penerbangan di masa angkutan lebaran 2022.

"Sejak awal Ramadhan sampai saat ini, tingkat keterisian mencapai 75 persen dengan destinasi favorit tujuan Denpasar, Yogyakarta, Solo, Labuan Bajo, Padang, Malang, dan Bengkulu, dan diharapkan akan terus meningkat," katanya, Sabtu (23/4/2022).
 
Sementara itu, salah seorang penumpang Iva mengatakan, ia akan pulang ke kampung halaman dengan tujuan Banjarmasin. Dia mengaku sengaja berangkat awal untuk memudahkannya dalam perjalanan.

"Supaya lebih mudah, engga pasat dan harga tiket belum mahal," ungkapnya. (rmm/act)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral