Ibu hamil dan bayinya wafat usai ditolak saat hendak melahirkan di RSUD Subang.
Sumber :
  • Subang.go.id

Ibu Hamil dan Bayinya Wafat Usai Ditolak saat Hendak Melahirkan di RSUD Subang

Selasa, 7 Maret 2023 - 13:09 WIB

Subang, tvOnenews.comIbu hamil dan bayinya wafat usai ditolak saat hendak melahirkan di RSUD Subang.

Saat itu, ibu hamil---Kurnaesih (39)---yang tengah hamil 9 bulan mengalami kontraksi. Di saat yang bersamaan, kondisi kesehatan Kurnaesih semakin menurun.

Suami Kurnaesih, Juju Junaedi, memaparkan istrinya dibawa ke Puskesmas Tanjungsiang. Karena tidak ada perubahan, maka Kurnaesih dibawa ke RSUD Subang.

“Masih diterima di IGD, tapi waktu dipindahkan ke ruang PONEK (Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Komprehensif) langsung ditolak. Katanya belum ada konfirmasi dari rujukan puskesmas. Nah, kitu kronologina mah (Nah, begitu kronologinya),” ujar Juju dikutip pada Selasa (7/3/2023).

Karena ditolak, Juju pun membawa istrinya ke rumah sakit di Bandung. Namun, istri dan bayi dalam kandungannya meninggal dunia saat masih berada di perjalanan.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Subang Maxi mengatakan kemungkinan adanya miss komunikasi antara RSUD dan keluarga Juju.

“Bukan menelantarkan atau menolak. Mungkin situasinya serba darurat. Mungkin ICU penuh sehingga ada sikap-sikap yang mungkin miss komunikasi sehingga keluarga tersinggung,” jelasnya.

Saat berita ini naik, pihak RSUD Subang belum memberikan keterangan terkait kasus ini. (nsi)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral