Panji Gumilang, Pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun.
Sumber :
  • timtvOnenews.com - Cepi Kurnia

MUI Jabar Sebut Gugatan Panji Gumilang ke MUI Pusat Bentuk Kepanikan

Selasa, 11 Juli 2023 - 17:30 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat menyebut gugatan Panji Gumilang terhadap MUI Pusat merupakan bentuk kepanikan akibat polemik dan kontroversi yang dibuatnya sendiri. 

"Yang di laporkan Balik Wakil Ketua Umum kemudian lembaganya di laporkan balik oleh Panji Gumilang. Ia makin bertingkah apapun itu bagi MUI tidak masalah, bahkan MUI Pusat sudah siap apapun itu yang dilakukan Panji Gumilang," kata Sekertaris MUI Jawa Barat, Rafani Achyar saat dihubungi tvOnenews.com, Selasa (11/07/2023).

Menurut Rafani laporan itu sebuah bentuk kepanikan Panji Gumilang sebab MUI akan mengeluarkan fatwa atas Kontroversi Al Zaytun selama ini.

"Karena menurut keterangan dari MUI pusat dalam waktu dekat akan mengeluarkan Fatwa soal Kontroversi Al Zaytun dan Panji Gumilang," ungkapnya.

Lebih Lanjut terkait adanya dugaan adanya Gedung Synagogue, bunker dan tempat pembuatan senjata di Ponpes Al Zaytun, menurut Rafani hal itu sudah lama beredar.

"Saat Investigasi  kita tidak sampai ke situ karena tidak bisa masuk itu hanya ketua, saya sendiri kan di tolak, untuk bisa masuk saat itu. Termasuk Gedung Synagogue sebelum viral, cuma masalahnya semua orang tidak bisa membuktikan secara empirik karena kan semua akses di tutup tidak sembarang orang bisa masuk."ungkapnya.  

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral