- tim tvone - opi riharjo
Unjuk Rasa di Al Zaytun, Massa ASRI sebut Panji Gumilang Pendangkalan Agama
Indramayu, tvOnenews.com - Puluhan massa yang tergolong dalam Aliansi Santri dan Rakyat Indonesia (ASRI) untuk Indramayu, kembali melakukan aksi unjuk rasa, di kawasan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun, Kecamatan Gantar, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Sabtu (29/7/2023).
Massa yang tergolong dalam kelompok ASRI tersebut, sempat menerobos barikade polisi yang menjaga disekitar Ponpes Al Zaytun, untuk melakukan orasi tepat di depan gerbang Al Zaytun.
Dalam aksinya, para demonstran berorasi menuntut Bareskrim Polri segera menetapkan pimpinan Ponpes Al Zaytun, Panji Gumilang segera ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka.
Selain berorasi, sejumlah massa pun terlihat membawa spanduk bertuliskan berbagai tuntutan yang diajukan kepada Panji Gumilang.
"Kami minta kepada Mabes Polri, Breskrim, jangan ragu, jangan bimbang, segera tetapkan tersangka dan segera tangkap dan adili Panji Gumilang ini, karena telah merusak pendangakan agama," ungkap Solihin, Koordinator Umum ASRI.
Solihin mengatakan, ia memberi waktu kepada Bareskrim untuk segera menangkap Panji Gumilang, ia akan kembali melakukan aksi unjuk rasa, jika Panji Gumilang, tidak segera ditangkap.
"Kalau hari kamis tidak ada ketegasan sikap status, kami akan berbondong-bondong lagi, sangat mungkin kami akan menutup jalan pantura," katanya.