- Rizki Gustana
Uang Rp10 Juta Hangus Terbakar di SPBU, akibat Deringan HP dalam Angkot di Sukabumi
Sukabumi, tvOnenews.com - Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 34-43121 di Jalan Lingkar Selatan, Kelurahan Jayaraksa, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi, hangus terbakar pada Rabu (1/11/2023).
Dugaan sementara penyebab kebakaran tersebut dipicu dari telepon seluler yang berdering terus-menerus dari dalam angkutan kota (angkot) yang sedang mengisi BBM di SPBU tersebut.
Akibatnya sebuah kendaraan angkot yang di dalamnya terdapat uang tunai sebesar Rp10 juta hangus terbakar, selain itu mesin dispenser pengisian bahan bakar ikut terbakar dan pengemudi angkot menderita luka bakar.
Pengemudi angkot, Teguh (35) mengatakan saat ia sedang mengisi BBM untuk kendaraannya, lalu telepon genggamnya berdering terus-menerus. Teguh tidak menyangka dari telepon tersebut menimbulkan ledakan.
"Saya tidak angkat telepon itu, berdering hingga 5 kali. Lalu tiba-tiba ada ledakan dari dalam angkot saya. Saya mengalami luka bakar pada bagian kaki dan rambut yang terbakar," ujar Teguh.
Sementara itu, Kabid Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Sukabumi, Ujang Rustandi mengatakan, pihaknya menerima laporan kejadian tersebut pada sekitar pukul 07.50 WIB.