Korban tewas kecelakaan kereta api feeder vs minibus bertambah menjadi 5 orang.
Sumber :
  • tvOnenews.com - Ilham Ariyansyah

Korban Tewas KA Feeder Vs Minibus di Bandung Barat Bertambah Menjadi 5 Orang

Jumat, 15 Desember 2023 - 17:50 WIB

Cimahi, tvOnenews.com - Korban tewas minibus yang tertabrak Kereta Api (KA) Feeder di wilayah Kampung Sumur Bor, Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (14/12/2023) kemarin bertambah menjadi lima orang. Satu korban lainnya masih mendapatkan perawatan intensif di ICU Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cibabat.

"Iya korban meninggal bertambah menjadi lima pasien," Kata Kepala Bidang Pelayanan dan penunjang RSUD Cibabat, Lina Mulyani pada Jumat (15/12/2023). 


Lina mengatakan sebanyak tiga orang korban meninggal di tempat kejadian. Mereka yaitu Rapika berusia 6 tahun, Putra 2 tahun dan sopir minibus Edi 45 tahun. 

Selanjutnya, satu orang meninggal di rumah sakit setelah mendapatkan perawatan yaitu Neneng Rosmayanti (49 tahun). Ia mengatakan pada Jumat pukul 08.55 Wib, korban kelima Syakila Lisdia Putri berusia 4 tahun meninggal dunia. 


"Pasien Syakila Lisdia Putri usia 4 tahun pukul 08.55 Wib dinyatakan meninggal dunia,"ujar Lina. 

Ia melanjutkan satu orang korban yang masih dirawat secara intensif karena mengalami luka parah dibagian kepala. 

"Yang masih dalam perawatan diruang ICU berusia 13 tahun karena mengalami luka akibat benturan usai kecelakaan," katanya. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
33:49
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
Viral