Surat suara Pemilihan Presiden (Pilpres) tercoblos di Garut Jawa Barat.
Sumber :
  • tvOnenews.com - Taufik Hidayah

Puluhan Surat Suara Pilpres Tercoblos Meski Belum Dibagikan ke Pemilih, Ini Kata KPU Garut

Kamis, 15 Februari 2024 - 15:07 WIB

Garut, tvOnenews.com - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Garut, Jawa Barat, memberi klarifikasi atas temuan surat suara Pemilu Presiden yang sudah dalam keadaan tercoblos, meski belum dibagikan panitia TPS kepada pemilih. KPU menyatakan itu masuk dalam kategori surat suara rusak, sehingga tak dihitung ke rekapitulasi perolehan suara pasangan Capres - Cawapres.

Sebanyak 24 surat suara Pemilu Persiden di Garut, Jawa Barat, ditemukan dalam keadaan sudah tercoblos meski panitia Tempat Pemungutan Suara (TPS) belum membagikan kepada masyarakat selaku pemilih. Ada 17 kertas suara yang sudah tercoblos di pasangan Capres nomor urut 03, dan ada 7 kertas suara tercoblos pada pasangan Capres nomor urut 02.

KPU Garut, menyatakan bahwa insiden itu merupakan temuan kertas suara rusak, sehingga tak ada yang dirugikan dari paslon Capres lain karena tak dihitung ke rekapitulasi perolehan suara.


"Mungkin model perjalanan, kami belum memastikan dari mana, tetapi kalo melihat dari jumlah yang rusak itu hampir mendekati satu ikatan,"kata Dian Hasanudin, Ketua KPU Garut, Rabu (14/2/2024) di kantornya.


Ia tak menampik ada kelalaian dari petugas sortir, karena memang masih banyak yang perlu dievaluasi pasca temuan ini.


"Mungkin saja kita dari segi pengawasan dari segi sorlip (sortir lipatan) masih banyak beberapa hal yang harus dievaluasi, salah satunya hari ini ditemukan surat suara yang sudah  datang ke TPS tapi dalam keadaan rusak,"tambahnya.


Adanya surat suara yang sudah tercoblos otomatis kertas suara tersebut tak dipergunakan, apa lagi harus dihitung. Panitia TPS langsung mengganti dengan surat suara baru agar tak ada yang dirugikan atas temuan ini.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral