Sesajen di TKP pembunuhan kakek di Garut.
Sumber :
  • Taufiq Hidayah-tvOne

Polisi Temukan Sesajen di TKP Pembunuhan Sadis Kakek Usia 73 Tahun di Garut, Ada Telur Ayam, Cerutu, Kopi dan Kain Kafan

Senin, 6 Mei 2024 - 13:42 WIB

Garut, tvOnenews.com - Ada temuan horor dalam olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di rumah korban pembunuhan sadis di Garut, Jawa Barat. 

Sebuah kumpulan barang klenik berupa sesajen di sebuah ruangan terkunci rapat ditemukan petugas saat olah TKP lanjutan. 

Saat ini, petugas harus menerjunkan K9 atau anjing pelacak dari Polda Jabar untuk mengendus pergerakan pelaku.

Kasus pembunuhan Alek (73)—kakek asal Kampung Ngamplang Desa Ngamplang, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut, Jawa Barat—masih menjadi misteri. 

Polres Garut bahkan harus meminta bantuan K9 Polda Jabar untuk menerjunkan anjing pelacak guna mengendus gerak gerik pelaku yang memang tak meninggalkan jejak.

Anjing pelacak terlihat mencium bau pelaku yang mengarah di sekitaran rumah korban dan mengarah pergi ke bagian belakang rumah. 

Tak hanya itu, anjing pelacak juga menemukan tetesan bercak darah yang sudah mengering di dekat pagar pintu keluar rumah. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:06
18:55
09:14
05:52
10:14
01:07
Viral