Dede Safaat masih dirawat di RSUD Depok.
Sumber :
  • tim tvOne - Mely Kasna

Begini Cerita Detik-detik Insiden Longsor Rumah Makan di Depok

Jumat, 3 Juni 2022 - 16:14 WIB

Depok - Dede Safaat, korban luka insiden longsor di rumah makan Saung Tiga, Sawangan masih menjalani perawatan di RSUD Depok, Jumat (03/06/2022). Korban sudah mulai berangsur baik meski mengalami luka di sekujur tubuhnya. Dengan lirih, Dede menceritakan kejadian yang menimpanya ini.

Pada Kamis (02/05/2022) sore, hujan deras terus mengguyur Kota Depok. Tak lama berselang tiba-tiba insiden nahas terjadi. "Awalnya saung sebelah nomor 6 yang rubuh duluan. Tiba-tiba saja saya sudah tertimpa puing dan bebatuan," ucap Dede saat ditemui di RSUD Depok.

Tak hanya Dede yang tertimpa dan tertindih batuan, kedua rekannya, Siti Marwati dan Sudana juga turut tertimpa. Namun nahas, nyawa keduanya tidak terselamatkan. "Kedua korban juga ikut tertimpa. Saat itu saya gak bisa mikir apa-apa," kata dia.

Kepala Bidang Pelayanan RSUD Depok, Muhammad Salman mengatakan saat Dede tiba di rumah sakit, kondisinya masih sadar meski mengalami luka di sekujur tubuhnya. "Ada luka sobek di tangan bagian kanan sepanjang 5 sentimeter, dan lecet di sebagian tubuhnya. Ia juga mengeluh sakit di bagian pinggang," kata Salman.

Korban pun sudah dilakukan tindakan berupa rontgen dan pemeriksaan laboratorium. "Hasilnya tidak ada patah tulang, mungkin pinggangnya memar karena terbentur benda keras," tandasnya.

(mel/ fis)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
04:17
Viral