Gubernur Jabar Ridwan Kamil memeluk ibundanya, Hj Tjutju Sukaesih (ist).
Sumber :
  • Istimewa

Ridwan Kamil Melepas Kacamatanya, Berlutut Memeluk Ibunda dan Tumpahkan Air Mata, Tangisi Eril yang Sudah Wafat

Sabtu, 4 Juni 2022 - 12:29 WIB

Jakarta - Gubernur Ridwan Kamil Ridwan Kamil akhirnya tak bisa lagi menyembunyikan rasa sedihnya setelah mendapat ujian luar biasa dengan wafatnya putra sulung sang Gubernur, Emmeril Kahn Mumtadz atau yang akrab disapa Eril.

Adapun, air mata Ridwan Kamil tumpah di pelukan sang ibunda, Hj Tjutju Sukaesih.

Momen Ridwan Kamil menangis di pangkuan ibundanya tentu menjadi momen yang sangat mengiris hati.

Bagaimana tidak, Ridwan Kamil yang terus mencoba tegar meski hati tengah terpukul dan remuk karena kehilangan Emmeril atau Eril, namun ketika bertemu sang ibunda, Ridwan Kamil sudah tak mampu lagi menahan air matanya.

Saat itu, Ridwan Kamil yang identik menggunakan kacamata pun melepas barang tersebut sebelum berlutut dan memeluk sang ibunda.

Di pelukan ibundanya, Ridwan Kamil melampiaskan kesedihannya setelah kehilangan Emmeril dengan cara menangis.


Gubernur Jabar Ridwan Kamil memeluk ibundanya, Hj Tjutju Sukaesih (ist)

Adapun momen kesedihan itu tampak dalam sebuah tayngan video yang diunggah akun Instagram, @jabarquickresponse.

Dalam keterangan akun tersebut menyebut bahwa tidak ada yang dapat menggantikan kekuatan cinta kasih orangtua kepada anak, hal itu pula yang saat ini tengah terjadi pada Ridwan Kamil dan Atalia Praratya atau Atalia Kamil setelah kehilangan Emmeril anak mereka.

"Tiada yang dapat menggantikan kekuatan cinta kasih orangtua kepada anaknya. Hangatnya pelukan dan senyuman mereka begitu menenangkan. Dekapannya menghanyutkan kita pada ketenangan dalam riuhnya hingar bingar dunia. Cinta kasih mereka adalah obat pelipur lara yang sungguh menakjubkan
.
Doa kami, semoga Bapak @ridwankamil , Ibu @ataliapr beserta keluarga senantiasa diberikan ketabahan dan ketegaran.
.
: Dokumentasi momen kepulangan Bapak Ridwan Kamil dan keluarga saat tiba di rumah dinas Gedung Pakuan kota Bandung," tulis akun @jabarquickresponse, Sabtu (4/6/2022).

Potret Kepulangan Ridwan Kamil dan Atalia Kamil Tanpa Emmeril

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan sang istri, Atalia Kamil beserta rombongan keluarga keluarga telah kembali ke Indonesia dari Swiss, Jumat (3/6/2022).

Kepulangan Ridwan Kamil dan rombongan pun langsung disambut oleh perwakilan keluarga, yakni kakak Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman.

Pada sejumlah foto-foto kepulangan Ridwan Kamil yang dibagikan Biro Adpim Jabar, tentu saja masih sangat terasa kental suasana duka citanya.

Adapun Ridwan Kamil yang baru turun dari mobil jemputan pun tampak tertunduk lesu sambil menahan tangis setelah menerima kenyataan bahwa putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau yang akrab disapa Eril diyakini telah meninggal dunia di sungai Aare.


Ridwan Kamil beserta keluarga sudah tiba di Indonesia. (Biro Adpim Jabar)

Tak hanya itu, Erwin yang menyambut kepulangan Ridwan Kamil dan keluarga langsung memeluk erat orang nomor satu di Jawa Barat itu.


Ridwan Kamil mendapat pelukan dari sang kakak, Erwin Muniruzaman. (Biro Adpim Jabar)

Adapun Ridwan Kamil membalas pelukan yang diberikan sang kakak, dengan wajah tertunduk sambil menahan air matanya agar tak tumpah alias menangis.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral