Ayu Sari (23) sedang menyusui anaknya di Puskesmas Kedokanbunder, Ayu melahirkan bayinya saat akan menuju ke puskesmas untuk bersalin.
Sumber :
  • timtvOne - Opih Riharjo

Heboh Ibu Muda Melahirkan di Dalam Mobil Saat Menuju Puskesmas, Alhamdulillah Bayi Selamat

Rabu, 15 Juni 2022 - 15:58 WIB

Indramayu, Jawa Barat - Warga Indramayu dihebohkan dengan seorang ibu muda yang melahirkan didalam sebuah mobil di pinggir jalan raya Kedokanbunder, kabupaten Indramayu. Ibu muda tersebut adalah warga blok Cemeti, desa Kedokanbunder wetan, yang melahirkan darurat saat hendak dibawa menuju ke puskesmas setempat.

Peritiwa melahirkan di jalan berawal saat Ayu Sari (23) merasakan mulas akan melahirkan. Ia pun bergegas menuju puskesmas Kedokanbunder untuk menjalani proses persaloinan. Namun saat dalam perjalanan, rasa ingin melahirkan tidak tertahankan lagi, akhirnya proses persalinan pun dilakukan didalam mob il yang ia tumpangi. 

"Awal dari rumah mulesnya teratur mau ke puskesmas naik mini Car eh lahiran di pinggir jalan, sebelumnya udah mules lima kali, alhamdulillah banyak yang nolongin, seneng anak kedua lahir dengan selamat," tandas Ayu Sari, ibu sang bayi, sembari memegang sang anak kepada tvOneNews.com, Rabu (15/06/2022).

Dewi Ningsih, bidan puskesmas Kedokanbunder, menjelaskan, bayi berjenis kelamin laki-laki yang dilahirkan oleh Ayu dalam keadaan sehat. Dan terlahir dengan berat badan 3,2 kilogram dan panjang 48 centimeter. Bayi tersebut adalah anak kedua dari Ayu Sari.

"Alhamdulillah sehat semuanya, bener memang tadi lahiran di jalan, bayi beratnya 3,2 ons dengan panjang 48 centi meter, lingkar kepala 32 centi meter, kondisi ibu dan bayi sehat semaunya, sudah dilakukan vitamin, dan heptitis. Dari perjalanan menuju puskesmas ibu udah mules, kita sudah melakukan tindakan resi dan bagus semua." Menurut Dewi Ningsih, bidan puskesmas Kedokanbunder. 

(oro/ fis) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:11
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
Viral