Petugas mengevakuasi jasad bocah yang ditemukan tewas mengambang oleh warga yang sedang memancing.
Sumber :
  • tim tvOne - Kurnia Dwi Hapsari

Hilang Sejak Siang, Balita Ditemukan Mengambang di Sungai Kalimalang Bekasi

Jumat, 19 Agustus 2022 - 18:42 WIB

Bekasi, Jawa Barat- Seorang bocah laki laki berusia sekitar 4 tahun ditemukan tak bernyawa di aliran pintu air Kalimalang, Kota Bekasi, Jawa Barat. Bocah berinisial F tersebut ditemukan pertama kali oleh warga yang sedang memancing pada Jumat (19/08/2022) sore.

Menurut Elon, ia menemukan bocah tersebut saat sedang asik memancing. Posisi korban ditemukan mengambang saat berada di pintu air Kalimalang.

"Iya ngambang aja. Engga engeh awalnya, kan air nya kenceng  gitu,  ada siphon  jadi muncul disini," ungkap Elon.

Elon pun langsung memanggil petugas Dishub yang sedang berjaga di dekat lokasi. "Sehabis itu saya lapor ke dishub yang jaga disitu karena gak ada polantas yang jaga, terus baru pada datang," tambahnya.

Sementara menurut keterangan Jaynuri, tetangga korban, anak tersebut masih terlihat bermain di dekat rumah namun tiba tiba menghilang. Orang tua korban bersama tetangga pun telah berusaha mencari korban sejak siang hari.

"Dia bocah sering kabur kabur. Jadi emaknya nyariin, siang tadi dicariin. Nah warga juga bantu nyariin tuh, ngak tahu tadi dikasih tahu ama orang mancing kalo ada ini tuh, terus ke sini. Ternyata benar bajunya sama cocok," ungkapnya.

Jaynuri pun tidak mengetahui apakah korban bermain bersama teman temannya atau hanya seorang diri.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:16
02:41
03:24
02:52
02:03
01:39
Viral