Empat siswa terseret arus sungai, 3 meninggal dunia dan 1 masih hilang.
Sumber :
  • tvOne

Empat Siswa SMP Depok Terseret Arus Sungai di Cisarua, Tiga Meninggal Dunia dan 1 Lainnya Masih Dalam Pencarian

Kamis, 13 Oktober 2022 - 00:22 WIB

Kabupaten Bogor - Hujan deras yang mengguyur kawasan puncak kabupaten Bogor, Jawa Barat mengakibatkan sungai Cimandala arah Ciluwung meluap, empat orang siswa dari SMP IT Alhikmah depok terbawa arus sungai.

Sungai Cimandala yang berada di Desa Batulayang, Kecamatan Cisarua puncak, kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Rabu sore hingga petang meluap dengan aliran sungai yang cukup deras setelah hujan menguyur kawasan tersebut.

Rombongan siswa siswi SMP IT Alhikmah Kota Depok yang tengah melakukan kegiatan pun terbawa arus sungai Ciamandala, empat orang siswa siswi pun hanyut terbawa air sungai.

Kapolres Bogor AKBP Iman Imanudin mengatakan pihaknya menerima laporan pada pukul 18.00 WIB adannya kegiatan anak siswa sekolah menengah pertama di wilayah depok yang sedang melakukan kegiatan latihan dasar kepemimpinan (LDK) di Cisarua, Megamendung kabupaten Bogor terbawa arus yang berada di sungai ciliwung.

"Kami bersama timsar dan warga mencari korban terbawa, dari 4 orang terbawa arus 3 telah ditemukandan berada di RSUD Ciawi," tutur Iman Imanudin.

Iman menambahkan hingga saat ini tim masih bekerja keras mencari satu siswa yang belum ditemukan.

Kepala desa Batulayang, kecamatan Cisarua, kabupaten Bogor, H. Iwan Setiawan mengatakan jumlah siswa 105 orang terdiri dari putra sebanyak 49 dan putri 56.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:57
02:35
05:18
01:38
02:23
03:56
Viral