Rumah warga di Dusun Kadung Bangkong, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis terendam banjir.
Sumber :
  • tvone

Luapan Sungai Cise'el Rendam Rumah Warga 2 Kecamatan di Ciamis

Kamis, 10 November 2022 - 00:50 WIB

Ciamis, Jawa Barat - Hujan deras sejak Rabu siang (9/11/2022) membuat debit sungai Cise'el meluap. Banjir luapan dengan ketinggian hingga satu meter merendam rumah warga di Kecamatan Pamarican dan Kecamatan Cidolog, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Banjir terparah berada akibat luapan sungai di Dusun Kedung Bangkong, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican. Hingga Rabu tengah malam, banjir masih merendam pemukiman penduduk.

Petugas gabungan dari Polsek, Koramil dan Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kecamatan Pamarican menerjunkan dua perahu untuk mengevakuasi warga dari rumah. Bahkan warga dibantu petugas desa setempat terpaksa mengevakuasi seorang pria paruh baya ke rumah sakit lantaran kondisinya yang lemah dan rumahnya terendam banjir.

"Saat ini kami masih fokus terhadap penanganan dan evakuasi warga yang rumahnya terendam banjir dari luapan sungai Cise'el, warga mengungsi di beberapa titik seperti masjid dan rumah kerabat mereka yang tidak terkena banjir," ucap Kapolsek Pamarican, Iptu Jajang Sahidin kepada tvonenews.

 

Sebelum banjir tinggi dan meluas, warga setempat sebagian sudah keluar rumah untuk mengungsi. Petugas gabungan kesulitan untuk menjangkau beberapa area rumah warga lantaran kondisi air yang cukup deras dan tinggi. Bahkan jalan utama kabupaten yang menghubungkan kecamatan Pamarican dengan Kecamatan Cidolog, juga terendam banjir dan tidak bisa dilalui oleh semua jenis kendaraan.

"hujan sejak siang membuat sungai meluap pak, saya sekeluarga terpaksa mengungsi ke masjid karena di rumah tidak bisa ditinggali akibat debit air masih tinggi," ucap salah satu korban banjir, Uum Umyati.

Selain merendam area pemukiman penduduk dan jalan utama, banjir luapan sungai Cise'el ini juga merendam lahan pertanian warga. Hingga Kamis (10/11/2022) dini hari. banjir masih belum surut sepenuhnya.(ATW)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:29
01:44
01:31
02:50
03:27
02:06
Viral