Perbaikan Jalan Pantura Pati-Rembang, di Desa Ketitang Wetan, Kec. Batangan, Pati..
Sumber :
  • Tim tvOne - Abdul Rohim

Jelang Arus Mudik, Perbaikan Jalan Pantura Pati-Rembang Dikebut

Jumat, 24 Maret 2023 - 11:48 WIB

Pati, tvOnenews.com - Jelang arus mudik lebaran, perbaikan jalan pantura Pati-Rembang dikebut pekerjaannya. Pengecoran jalan pantura dilakukan sepanjang 4 kilometer di sepanjang Juwana-Batangan, tepatnya di Desa Ketitang Wetan dan Desa Raci, Kecamatan Batangan, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, terus dikebut. 

Hal ini dilakukan agar jalur tersebut bisa dilewati saat arus mudik lebaran 2023. Terlihat di lapangan sejumlah pekerja terus melakukan pekerjaannya. 

Ditargetkan H-10 lebaran, pekerjaan sudah rampung dan siap dilewati oleh pemudik. Agar lalu lintas tetap berjalan normal, petugas memberlakukan buka tutup jalan, dan menempatkan anggota polisi di lokasi pekerjaan proyek. 

Anggota Polsek Batangan, Bripka Arif Widya membenarkan bahwa jelang arus mudik pekerjaan pembentonan jalan pantura Pati tepatnya di Desa Ketitang Wetan dan Raci, terus dikebut. Pekerjaan ini dijadwalkan rampung sebelum arus mudik lebaran 2023 ini agar bisa dilewati pada saat arus mudik lebaran. 

"Saat ini kami lakukan pantauan pekerjaan jalan pantura di Desa Ketitang Wetan. Untuk pengerjaan ini dimaksimalkan untuk percepatan dan persiapan arus mudik lebaran," ujar Bripka Arif Widya,  Jumat (24/3/2023). 

Sementara itu, salah seorang pengemudi truk, Aristyono berharap perbaikan jalan pantura segera selesai. Pasalnya, jika tidak segera selesai rawan memicu kemacetan saat arus lalu lintas di jalur pantura padat. 

"Kami berharap perbaikan jalan pantura Pati-Rembang dan pembangunan jembatan Juwana ini segera selesai. Karena dampak perbaikan ini pada hari Rabu dan Kamis di mana itu merupakan hari-hari padat kendaraan berat melewati jalan pantura, dan biasanya akan macet. Kalau sudah macet parah merepotkan kami para sopir, bisa berjam-jam atau bahkan seharian untuk lolos dari macet," ujarnya. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:04
11:10
03:10
03:47
03:18
11:23
Viral