Kesatuan Armed TNI AD uji coba tembak meriam 155 mm caesar buatan Perancis, Senin (17/4/2023).
Sumber :
  • Tim tvOne - Wahyu Kurniawan

Begini Kecanggihan Meriam 155 Caesar Buatan Perancis yang Diuji Coba TNI AD di Kebumen

Selasa, 18 April 2023 - 01:34 WIB

Kebumen, tvOnenews.com - Satuan Arteleri Medan (Armed) Kostrad menggelar latihan menembak uji coba salah satu alutsista andalan TNI AD, Meriam 155 mm Caesar/GS, di Lapangan tembak Dislitbangad, Desa Setrojenar, Kecamatan Buluspesantren, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, Senin (17/4/2023). 

Meriam 155 mm caesar merupakan alutsista canggih yang saat ini dimiliki satuan Armed. 

Dibutuhkan tiga sampai lima orang untuk mengoperasikan senjata ini. Latihan menembak meriam buatan Perancis ini untuk meningkatkan kemampuan tempur satuan Armed. 

Penembakan meriam caesar disaksikan langsung oleh Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan (Danpussenarmed) Mayor Jenderal TNI AD Yudhy Chandra Jaya. 

"Ini merupakan alutsista kebanggaan kita yang sudah kita miliki sejak 2014. Termasuk meriam yang cukup canggih digunakan di pertempuran," terang Mayjen TNI AD Yudhy Chandra Jaya usai menyaksikan uji coba, Senin (17/4/2023).

Menurut Danpussenarmed, meriam 155 mm caesar memiliki beberapa keunggulan, diantaranya kecepatan menembak, ketepatan mengenai sasaran dan beralih posisi atau kedudukan. 

"Selain itu kemampuan jangkauan tembakan meriam caesar ini mampu mencapai jarak hingga 40 km," katanya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:50
01:57
05:35
02:32
11:38
19:39
Viral