Direktur Pemasaran PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (TWC), Hetty Herawati (kiri) bersama Direktur Pemasaran InJourney Maya Watono (kanan) di Kawasan Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Minggu..
Sumber :
  • ANTARA

Perayaan Waisak Jadi Momentum Tata Ulang Candi Borobudur

Minggu, 4 Juni 2023 - 10:10 WIB

Pelepasan Lampion Waisak

Pada perayaan Waisak 2023, PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney melalui anak usahanya, PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (TWC) menyiapkan sebanyak 5.000 tiket masuk bagi pengunjung yang ingin menghadiri acara Pelepasan Lampion Waisak. Hetty Herawati mengatakan pengunjung acara pelepasan dibatasi karena keterbatasan lahan.

“Tiket pelepasan lampion dibatasi karena lahannya terbatas. Sekali lagi, ini adalah yang kedua (digelar) setelah pandemi,” kata Hetty Herawati.

Adapun kurang lebih sebanyak 4.000 tiket telah terjual. Sedangkan jumlah lampion yang akan dilepaskan pada momen Waisak tahun ini sebanyak 2.567 lampion, disesuaikan dengan tahun perayaan Waisak yaitu 2567 BE.

“Yang melepas hanya di Marga Utama dengan kapasitas 2.567 yang lampion, dan itu juga dibagi dalam dua sesi ya, satu lampion itu bisa diterbangkan oleh empat sampai lima orang,” katanya.

Kendati demikian, pengunjung lain bisa menyaksikan pelepasan lampion dari bagian sisi kanan dan kiri di luar area lampion.

Dalam acara pelepasan lampion, Hetty mengimbau masyarakat untuk mengenakan pakaian putih (Ageman Putih).

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral