Pengrajin besek Desa Kedungsatriyan, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora membuat besek pesanan jelang Idul Adha, Kamis (22/6/2023)..
Sumber :
  • tim tvOne - Agung Wibowo

Jelang Idul Adha Perajin Besek di Blora Kebanjiran Pesanan Hingga Malaysia

Kamis, 22 Juni 2023 - 15:03 WIB

Blora, tvOnenews.com - Hari Raya Idul Adha menjadi berkah bagi pengrajin besek di Kabupaten Blora, JawaTengah. Pesanan besek meningkat dan tidak hanya berasal dari dalam negeri, namun juga luar negeri seperti Malaysia.

Pengrajin besek asal Desa Kedungsatriyan, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora, Susilowati mengaku omzet penjualannya meningkat dibanding hari biasa.

Jika hari biasa pesanan sekitar 3.000 per hari, saat ini naik mencapai 5.000 per hari. Pesanan berasal dari berbagai daerah, termasuk Negara Malaysia.

“Bulan ini, saya sudah mengirim 5.000 besek ke Malaysia. Harganya bervariasi mulai Rp2.000 sampai Rp10.000 tergantung besar kecilnya besek,” ucap Sulistyowati, Kamis (22/6/2023).

Menurutnya, besek yang terbuat dari bahan bambu dibuat bersama ibu-ibu rumah tangga di desanya dan digunakan untuk tempat daging kurban. Besek lebih ramah lingkungan dibanding penggunaan tas plastik. 

Dia berharap pemerintah juga menggunakan besek hasil kerajinan warga Desa Kedungsatriyan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. (Agw/Ard) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral