Tangkapan layar saat korban beratraksi dengan ular korban..
Sumber :
  • Tim tvOne - Slamet Prayitno

Tragis, Pemuda di Grobogan Meninggal Dunia Dipatuk Ular Kobra saat Gelar Pertunjukan

Selasa, 1 Agustus 2023 - 08:51 WIB

Grobogan, tvOnenews.com - Nasib tragis menimpa Abdul Munir (20) warga Desa Panunggalan, Kecamatan Pulokukon, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Pemuda ini tewas dipatuk ular kobra piaraannya saat beratraksi di hadapan massa.

Insiden nahas tersebut viral di media sosial dan salah satunya diunggah oleh akun twitter @Heraloebss yang ditonton hingga 1,2 juta kali. 

Dalam rekaman video amatir berdurasi tiga puluh detik, korban yang berkaus panjang abu-abu dan bercelana pendek itu awalnya beraksi menari bersama ular kobra di jalan kampung.

Sesekali korban yang menunduk menggoda kobra itu dengan menyentuhnya hingga nyaris terkena patukannya. 

Nahas, di akhir video, kobra itu menggigit wajah pria itu hingga kemudian dilepaskannya. Kobra berukuran sedang itu selanjutnya dimasukkan ke sebuah wadah yang dipersiapkan. Seketika itu pula warga yang menyaksikan berteriak histeris lantaran wajah korban berdarah.

Kapolsek Panunggalan, AKP Siswanto membenarkan perihal tersebut. Menurutnya, kejadian itu terjadi pada 25 Juli 2023 sore di wilayah Kecamatan Pulokulon, Grobogan sekitar pukul 16.45 WIB.

"Iya dipatuk di bagian hidung. Setahu saya baru kali itu atraksi di Panunggalan. Istilahnya ngamen. Korban warga Panunggalan," kata Siswanto saat dihubungi, Senin (31/7/2023).  

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
03:32
Viral