Menparekraf Sandiaga Uno saat meninjau Pasar Kuliner Sentiling gelaran Festival Kota Lama, Semarang, Rabu (13/9/2023) malam..
Sumber :
  • Didit Cordiaz/tvOne

Sandiaga Uno Membalas Pantun yang Dilontarkan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto

Kamis, 14 September 2023 - 07:11 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno membalas pantun yang dilontarkan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto terkait Bacawapres Ganjar Pranowo

Dalam pantun itu Sandiaga Uno memuji Hasto, begini bunyi pantunnya.

Jalan-jalan ke Tanah Abang

Jangan lupa membeli sukun

Demokrasi Indonesia semakin berkembang

Insya Allah dengan bantuan Mas Hasto

Indonesia semakin rukun

Pantun itu dibacakan Sandiaga Uno saat ditanyakan terkait pantun dari Hasto, usai meninjau Pasar Kuliner Sentiling gelaran Festival Kota Lama, Kota Semarang bersama Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu alias Mbak Ita, Rabu (13/9/2023) malam.

“Pantun kan harus dibalas pantun,” ungkap Sandiaga Uno malam tadi. 

Menurut Sandiaga Uno, makna dari pantun tersebut adalah adanya harapan masyarakat semakin sejahtera menjelang kontestasi politik 2024 dengan keindahan demokrasi di Indonesia.

“Mudah-mudahan menjelang kontestasi ini masyarakat semakin sejahtera, fokusnya ekonomi,” jelasnya.

Saat ditanyakan optimisme dirinya mendampingi Ganjar Pranowo sebagai Bacawapres, di antara beberapa nama lainnya yang kerap muncul, Sandiaga Uno menyebut semuanya merupakan putra terbaik bangsa. 

“Semua putra terbaik yang diharapkan memimpin Indonesia, harus lebih banyak kolaborasi,” sambungnya. 

Sebelumnya, Hasto memberikan pantun kepada Mahfud MD, Ridwan Kamil dan Sandiaga Uno. 

Berikut pantun yang dibacakan Hasto di High End, Jakarta Pusat, Rabu (13/9/2023):

Sandiaga Uno sosok rendah hati

Di tangannya Indonesia maju berlari

Seluruh bacawapres Ganjar Pranowo memang menarik sekali

Menangkan pemilu dengan cara berdikari

"Artinya kita nggak ada utang ha ha ha," imbuh Hasto.(dcz/muu)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:01
00:44
00:53
01:36
02:00
19:41
Viral