Libur natal dan tahun baru, Kota Lama tetap jadi magnet utama wisatawan di Semarang.
Sumber :
  • Teguh Joko Sutrisno-tvOne

Libur Natal dan Tahun Baru, Kota Lama Tetap Jadi Magnet Utama Wisatawan di Semarang

Sabtu, 23 Desember 2023 - 15:31 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Masa libur Natal dan tahun baru (Nataru) dimulai pada hari ini, Sabtu (23/12/2023). Liburan panjang pun dimanfaatkan warga untuk berwisata.

Kota Semarang menjadi salah satu yang menjadi destinasi para pelancong karena punya banyak tempat wisata mulai dari wisata alam, religi, heritage hingga kuliner.

Melansir data Dinas Pariwisata Kota Semarang, kawasan heritage Kota Lama bakal menjadi magnet utama wisatawan yang menikmati liburan di Kota Lunpia ini. 

Selain gratis, wisatawan juga bisa menikmati pesona Kota Tua dengan bangunan-bangunan abad ke-18 yang bergaya Eropa.

Apalagi Kota Lama sudah ditata sedemikian rupa sehingga seperti suasana di Belanda tempo dulu.

Libur natal dan tahun baru, Kota Lama tetap jadi magnet utama wisatawan di Semarang. Dok: Teguh Joko Sutrisno-tvOne

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
05:48
13:01
07:14
01:12
01:05
Viral