Jemaah haji Embarkasi Solo saat tiba di Asrama Haji Donohudan, Boyolali..
Sumber :
  • Tim tvOne - Agus Saptono

Terkendala Sakit, Empat Calon Jemaah Haji asal Banyumas Gagal Berangkat

Senin, 13 Mei 2024 - 09:15 WIB

Banyumas, tvOnenews.com - Sebanyak empat orang calon haji asal Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, terpaksa menunda keberangkatannya ke Tanah Suci pada tahun 2024.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Purwanto Hendro Puspito, Senin (13/5/2024).

"Empat calon haji yang keberangkatannya ditunda hingga tahun depan ini merupakan dua pasangan suami istri yang tergabung dalam Kloter (kelompok terbang) 20 Embarkasi SOC (Solo). Kebetulan suaminya sakit dan dinyatakan belum layak terbang, sehingga istrinya harus menemani," kata Purwanto.

Purwanto menjelaskan, Kanwil Kemenag Jawa Tengah telah menggeser empat orang calon haji asal Banyumas yang sebelumnya tergabung dalam Kloter 100 (kloter terakhir) untuk menggantikan empat orang calon haji yang menunda keberangkatannya.

Menurut dia, empat orang calon haji yang berasal dari Kloter 100 itu juga merupakan pasangan suami-istri.

"Tadinya, cadangan naik, kita ada 59 orang (berstatus cadangan untuk mengisi sisa kuota yang kosong akibat adanya jamaah yang batal berangkat), ada empat orang yang belum dapat kloter yang tergabung dengan jamaah calon haji asal Banyumas, sehingga masuk Kloter 100. Namun, karena ada yang menunda keberangkatannya, empat orang dari Kloter 100 itu digeser ke Kloter 20," jelas Purwanto.

Lebih lanjut, Purwanto mengatakan, jemaah calon haji asal Kabupaten Banyumas akan diberangkatkan dari Gelanggang Olahraga (GOR) Satria Purwokerto menuju Asrama Haji Donohudan, Kabupaten Boyolali, pada Rabu (15/5).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:42
02:42
01:34
00:56
02:26
00:41
Viral