- Tim tvOne - Effendi Rois
PAN Solo Dukung Putri Akbar Tandjung, Sekar Krisnauli Maju di Pilkada Solo
Solo, tvOnenews.com - Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Solo, Achmad Sapari menyatakan bahwa PAN Kota Solo mendukung Sekar Krisnauli Tandjung untuk maju di pilkada 2024 mendatang.
Hal itu diutarakan usai bersilaturahmi dengan jajaran pengurus DPD Golkar Solo, Jumat, (07/06).
"Hari ini silaturahmi dalam rangka untuk mendukung persiapan pilkada untuk mba Sekar. Apakah AD 1 atau AD 2 siap kita dukung," ujar Achmad Sapari.
Sapari menjelaskan bahwa sebelumnya juga sudah ada kesepakatan antara Golkar dan PAN untuk koalisi di legislatif.
"Kitakan kalau maju harus jadi. Sehingga harus betul-betul kita siapkan. Apakah AD 1 atau AD 2 nanti ada pembicaraan lebih lanjut untuk kedua partai," sambungnya.
Mengenai kemungkinan PAN mengajukan calon sendiri, Sapari menyebutkan bahwa keputusan akhir berada di tangan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN.
"DPP itu menginstruksikan kota maupun kabupaten untuk mengajukan kader kita. Hari ini kita sudah ke DPP mengajukan saya dan Mbak Sekar. Soal nanti bagaimana, nanti yang memutuskan pusat (DPP)," jelasnya.
Dalam hal komunikasi dengan partai politik lain, Ahmad menyatakan bahwa PAN terbuka untuk menjalin hubungan baik dengan semua partai.
"Ya kita terbuka. Silakan, yang mau silaturahmi kita terima. Kita kan semua saudara. Tapi saya kira PAN sama dengan Golkar. Kalau kita maju ya harus jadi, jangan membuang energi," tandasnya.
Dilain pihak, Ketua DPD II Partai Golkar Solo, Sekar Tandjung, menyambut baik dukungan dari PAN. Ia mengungkapkan bahwa hubungan antara PAN dan Golkar telah terjalin baik sejak lama.
"Ini merupakan hal yang sangat baik. Saya rasa kedekatan PAN dengan Golkar ini sudah sangat lama. Dan alhamdulillah kami bisa terus mempererat tali silaturahmi," ujarnya.
Sekar juga menyinggung sinergi antara PAN dan Golkar yang terbukti sukses dalam Pilpres dan Pileg kemarin.
"Harapannya kerja sama yang baik tersebut, sinergi yang baik tersebut dapat kami lanjutkan khususnya untuk menyambut Pilkada di bulan November ini di Kota Surakarta," paparnya.
Untuk langkah selanjutnya, Sekar menyatakan bahwa setiap partai memiliki proses internal masing-masing yang harus dihormati.
"Tentunya saat ini kami akan menghormati proses yang PAN miliki di internalnya, dan kami teruskan komunikasi. Setelah berkeliling ke berbagai macam partai di Kota Solo, kami di Partai Golkar akan melakukan evaluasi dan juga menentukan langkah-langkah taktis," pungkasnya. (ers/buz)