Aksi pencurian cabai di pasar comal terekam cctv dan viral di media sosial..
Sumber :
  • Tim tvOne - Mohammad Hamzah

Harga Caba Melejit, Maling Cabai Merajalela di Pasar Comal Pemalang

Kamis, 1 Agustus 2024 - 12:39 WIB

Pemalang, tvOnenews.com - Harga cabai yang kian melejit mengundang aksi nekat pelaku pencurian. Seperti yang terjadi di Pasar Comal, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Puluhan kilo cabai milik supliyer yang hendak dikirim ke pedagang, ludes digondol maling.

Aksi pencurian terekam cctv dan videonya viral di media sosial, Diketahui aksi pencurian terjadi pada senin (29/7/2024) pukul 02.00 WIB.

Menurut keterangan pengelola pasar comal cabai yang dicuri milik supliyer dari luar kota yang akan dikirim ke pedagang.

"Cabai itu dari pedagang supliyer barang itu dikirim tapi hanya sekedar ditaruh didepan toko saja belum dimasukkan, Jadi hanya ditinggal begitu saja," kata Ilham Kurniawan, Pengelola Unit UPTD Pasar Comal, Rabu (31/7/2024).

Biasanya, supliyer menaruh cabai di depan ruko lantaran menunggu pasar buka sekitar pukul 05.00 Wib. Kondisi inilah yang dimanfaatkan pencuri untuk menggondol cabai incarannya.

"Itu sudah menjadi kebiasaan biasanya hanya taruh saja terus paginya setelah pintu pasar dibuka baru dimasukkan, biasanya kulinya pedagang itu yang memasukkan nanti dibagi-bagi ke pedagang yang didalam," ujar Ilham.

"Untuk kegiatan diluar pasar kan kebanyakan supliyer-supliyer terutama dari luar wilayah jam 2 pagi itu sudah datang," jelasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral