- Tim tvOne - Didiet Cordiaz
Pilgub Jawa Tengah: Andika-Hendi Nomor Urut 1, Ahmad Luthfi-Taj Yasin Nomor Urut 2
Semarang, tvOnenews.com - KPU Jawa Tengah telah menetapkan nomor urut pada Pasangan Calon (Paslon) Calon Gubernur - Calon Wakil Gubernur Jateng di Pilkada 2024.
Paslon Andika Perkasa-Hendrar Prihadi (Hendi) mendapatkan nomor urut 1. Sedangkan Ahmad Luthfi-Taj Yasin mendapatkan nomor urut 2.
Penetapan ini didapat setelah KPU Jawa Tengah menggelar rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut Paslon, Senin (23/9/2024).
"Dengan demikian pasangan calon gubernur wakil gubernur nomor 1 dengan pasangan Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi. Dan pasangan nomor urut 2 atas nama Ahmad Luthfi dan Taj Yasin," ujar Ketua KPU Jateng, Handi Tri Ujiono.
Untuk diketahui, paslon Andika-Hendi hanya diusung oleh PDI-P dengan modal suara 5,2 juta suara dalam Pemilihan Legislatif lalu.
Sementara, Luthfi-Yasin diusung oleh 15 partai politik yang tergabung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. Yakni, Partai Gerindra, PKB, Golkar, Nasdem, PKS, PAN, Demokrat, PPP, PSI, Partai Buruh, Gelora, Perindo, PBB, Prima, Garuda dengan perolehan 14,3 juta suara pada pileg lalu.
Dalam sambutannya, Calon Gubernur Jawa Tengah nomor urut 1, Andika Perkasa mengatakan jika ia seperti pulang kampung saat ditugaskan maju dalam Pilgub Jateng. Ia pulang untuk membangun Jawa Tengah menjadi lebih baik lagi.
"Pada malam bari ini selain kita menghadiri acara pengundian nomor urut sebetulnya ada hal lain bagi saya pribadi, yaitu kepulangan saya ke kampung halaman tempat dimana leluhur saya, keluarga mbah buyut, keluarga istri saya. Kembalinya saya ke kampung halaman juga memiliki satu tugas untuk membangun Jawa Tengah," katanya.
Andika melihat, nomor urut 1 yang ia dapatkan merupakan simbol persatuan untuk membangun Jawa Tengah. Andika juga berharap penyelenggara pemilu untuk jujur dan juga adil dalam pesta demokrasi ini.
"Nomor urut 1 yang kami dapat ini, kami lebih melihatnya sebagai sebuah persatuan untuk membangun rumah kita Jawa Tengah. Karena tanpa masyarakat kita tidak dapat membangun Jawa Tengah," tegas dia.
"Kami juga meyakini seluruh penyelenggara pilkada memegang teguh prinsip adil dan jujur," lanjutnya.
Sementara, Calon Gubernur nomor urut 2, Ahmad Luthfi mengatakan, nomot urut 2 merupakan simbol hubungan antara sang pencipta dengan manusia.
"Nomor urut 2 sebagai simbol Hablum Minallah dan Hablum Minannas," ungkapnya.
Ia juga memastikan nomor 2 adalah simbol keberlanjutan dan sinergi antara dirinya dengan pemerintah pusat nanti.
"Ada keberlanjutan pemerintah di pusat ke provinsi. Nomor urut 2 menjadi landasan ngopeni dan ngelakoni," imbuh Luthfi.(dcz/buz).