Petugas Damkar Klaten mengevakuasi kucing dari dalam sumur..
Sumber :
  • Tim tvOne - Indratno Eprilianto

Terjebak Dalam Sumur Semalaman, Kucing Mixdom Berhasil Dievakuasi Tim Damkar Klaten

Senin, 7 Oktober 2024 - 10:24 WIB

Klaten, tvOnenews.com - Seekor kucing peliharaan warga Dusun Bendogantungan, Desa Sumberejo, Kecamatan Klaten Selatan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah masuk ke dalam sumur, Minggu (6/10/2024).  

Kucing tersebut berhasil diselamatkan oleh Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Klaten.

Petugas Damkar Klaten, Satria Bagyanto mengatakan markas Damkar Klaten mendapatkan laporan kucing masuk ke dalam sumur jam 08.30 WIB.

Setelah mendapatkan laporan dari pemilik kucing, Elok Suryaning Widi (32), Tim Regu 2 Damkar Klaten langsung datang ke lokasi kejadian.

Sampai di lokasi, petugas Damkar Klaten langsung melakukan penyelamatan terhadap kucing jenis mixdom tersebut.

"Iya ada laporan langsung kesana. Kami butuh waktu sekitar 30 menit untuk mengevakuasi kucing tersebut. Dari pukul 09.20 WIB sampai 09.45 WIB," ucapnya.

"Kucing jenis mixdom, dari laporan jatuh ke dalam sumur dari semalam, terus pemilik minta tolong pada kami untuk mengevakuasi," tambahnya.

Kucing tersebut masuk ke dalam sumur dengan kedalaman 8 meter dan diameter sumur 80 centimeter.

Hewan peliharaan itu berhasil dievakusi dalam kondisi selamat oleh Tim Damkar Klaten. Proses evakuasi menggunakan teknik vertical rescue.

"Kami menurunkan satu personil ke dalam sumur untuk mengevakuasi kucing. Untuk kendala tidak ada. Proses penyelamatan butuh waktu sekitar 30 menit," tuturnya. (ieo/buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:05
02:24
01:17
02:45
04:54
06:34
Viral