Ketum PSI Kaesang Pangarep bersama calon Bupati dan Wakil Bupati Kebumen, Lilis-Zaeni saat blusukan di Pasar Pagi Kebumen, Rabu (9/10/2024)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Wahyu Kurniawan

Kaesang Blusukan ke Pasar Pagi Kebumen, Serap Aspirasi Pedagang dan Perkenalkan Paslon Lilis-Zaeni

Rabu, 9 Oktober 2024 - 11:27 WIB

Kebumen, tvOnenews.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, bersama pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kebumen, nomer urut 1, Lilis Nuryani-Zaeni Miftah, blusukan ke Pasar Pagi Kebumen, Jawa Tengah, Rabu (9/10/2024).

Kegiatan blusukan ke pasar ini untuk melihat sejauh mana perputaran ekonomi masyarakat serta menampung keluhan masyarakat khususnya para pedagang. 

Sekitar pukul 06.00 WIB, Kaesang tiba di Pasar Pagi Kebumen. Dengan mengenakan topi hitam dan kaos warna putih,

Kaesang disambut meriah oleh para pedagang dan pengunjung Pasar Pagi Kebumen. Ia juga terlihat dengan ramah memenuhi permintaan sejumlah pedagang dan pengunjung pasar untuk berswafoto. 

Kaesang dan para Kader PSI Kebumen, blusukan ke pasar juga sebagai bagian dari kampanye menjelang Pilkada Kebumen. Sekaligus untuk memperkenalan paslon Lilis-Zaeni, kepada masyarakat sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kebumen, yang didukung PSI. 

"Saya sebenarnya hadir di Kebumen untuk memperkenalkan Bu Lilis kepada warga masyarakat Kabupaten Kebumen, tapi itu saya salah. Bu Lilis sudah sangat terkenal, jadi tidak perlu diperkenalkan lagi," kata Kaesang singkat.

Untuk Pilkada Kebumen, PSI merupakan partai non parlemen yang mendukung paslon Lilis-Zaeni bersama dengan Partai Nasdem, PKB, Gerindra dan Demokrat pada Pemilihan Bupati (Pilbup) Kebumen.

"Insyaallah Kebumen akan dipimpin oleh Bu Lilis dan Pak Zaeni," ucap Kaesang saat ditemui di pasar. 

Bersama Lilis-Zaeni, Kaesang juga banyak menerima keluhan dan aspirasi dari para pedagang, seperti keterbatasan waktu buka pasar pagi.

Pedagang mengeluhkan harus menggotong dagangannya untuk pindah ke pasar Tumenggungan saat jam pasar pagi telah selesai.

"Alhamdulillah, suasana pasarnya meriah, cukup ramai. mereka sekarang bisa berjualan dengan baik. Tapi tadi sempat ngobrol juga dengan pedagang, saya tanya harapan kedepan mau seperti apa? Dan dari mereka banyak yang menginginkan pindah ke Pasar Tumenggungan," jelas Lilis Nuryani kepada wartawan.

Menurut Lilis, alasan para pedagang ingin kembali ke Pasar Tumenggungan karena di lokasi yang sekarang ketika sudah jam 11 siang tutup. Mereka harus gotong-gotong barang dagangan mereka kembali.

"Sebagian besar dari mereka kebanyakan juga memiliki kios di pasar induk. Jadi mereka harus repot angkut-angkut barang kembali. Dan itu membutuhkan biaya transportasi yang memberatkan bagi pedagang," pungkasnya. (wkn/buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:27
01:43
03:43
00:59
02:37
02:49
Viral