Pedagang minyak goreng curah di pasar kota Boyolali, Selasa (1/2/2022).
Sumber :
  • Tim tvOne - Agus Saptono

Minyak Goreng di Boyolali Belum Satu Harga, Minyak Goreng Kemasan Langka

Selasa, 1 Februari 2022 - 17:33 WIB

Boyolali, Jawa Tengah – Pemerintah telah memberlakukan aturan Harga Eceran Tertinggi (HET) untuk minyak goreng curah hingga minyak goreng kemasan premium mulai 1 Februari 2022.

Untuk harga Minyak goreng curah ditetapkan sebesar Rp 11.500 per liter. Minyak goreng kemasan sederhana jadi sebesar Rp 13.500 per liter. Sedangkan minyak goreng kemasan premium jadi sebesar Rp 14.000 per liter.

Namun pantauan tvonenews.com di pasar Kota Boyolali masih banyak pedagang menjual minyak goreng dengan harga lama yaitu Rp20.000 untuk ukuran satu liter.

Mereka terpaksa menjual dengan haga lam karena hingga saat ini pedagang belum mendapatkan kiriman barang dengan harga baru.

“Harga masih harga lama Rp20.000 ukuran satu liter dan barang mulai sulit didapat,” kata Sukamti salahsatu pedagang Pasar Kota Boyolali, Selasa (1/2/2022).

Kamti menambahkan, kemarin sempat mendapat harga murah Rp15.000 namun barangnya sangat terbatas, pihaknya juga sudah meminta kiriman dari sales namun belum juga dikirim sehingga saat ini susah mendapatkan minyak goreng kemasan.

“Ada yang harganya agak turun dikit yaitu Rp15.000 namun hari ini belum dikirimi lagi, dan saat ini sudah habis minta kiriman belum dikirim,” ungkap Kamti.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:51
01:25
01:35
03:02
04:12
02:32
Viral