Penanganan bayi yang dibuang di Panti Asuhan Yayasan Darussolihan Alhusnan, Semarang, Kamis (12/11/2024)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Didiet Cordiaz

Bayi Dibuang di Depan Panti Asuhan Gunungpati Semarang, Polisi Turun Tangan

Kamis, 12 Desember 2024 - 17:49 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Bayi dibuang di depan Panti Asuhan tepatnya sofa teras Yayasan Darussolihan Alhusnan Kampung Jongkong, Kelurahan Plalangan, Kecamatan Gunungpati Kota Semarang pada Kamis (12/11/2024) pagi.

Saat ini kepolisian sudah turun tangan untuk mengusut kejadian tersebut. Saksi-saksi termasuk pemilik panti asuhan yang pertama kali menemukan korban berjenis kelamin laki-laki itu juga sudah dimintai keterangan.

“Kita sudah penyelidikan, mengumpulkan saksi-saksi di lokasi kejadian,” ujar Kapolsek Gunungpati, Kompol Agung Raharjo saat dikonfirmasi.

Agung menjelaskan, korban ditemukan pada pukul 08.00 WIB. Awalnya dua orang saksi hendak pergi ke pasar kemudian melihat ada selimut bayi di sofa teras.

Lalu karena penasaran, pasangan suami istri (pasutri) ini kemudian memastikan isi selimut bayi tersebut. Namun setelah dicek, ternyata di dalamnya ada bayi berjenis kelamin laki-laki.

“Kemudian saksi melapor ke Lurah, dan kita yang menerima informasi langsung menuju ke lokasi,” ucapnya.

Kemudian, bayi itu dibawa ke Puskesmas Gunungpati untuk penanganan lebih lanjut. Korban kemudian dipastikan kesehatannya oleh tim medis. Dari hasil pemeriksaan, bayi ini diperkirakan berumur satu hari dengan ciri-ciri tinggi badan 48 sentimeter dan berat 2960 gram.

“Kemudian karena tali pusar bayi yg dipotong dalam kondisi terlalu pendek, untuk bayi selanjutnya akan dirujuk ke RSUD Wongso Negoro Ketileng,” tandasnya.(dcz/buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:53
02:10
27:54
00:53
01:13
01:20
Viral