- Tim tvOne - Galih Manunggal
Istri Kuli Bangunan di Kudus Ini Kaget, Dapat Motor dari Undian Vaksinasi
Kudus, Jawa Tengah - Seorang ibu rumah tangga di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, beruntung mendapatkan hadiah utama satu unit sepeda motor matic. Hadiah tersebut diberikan oleh penyelenggara sebagai salah satu langkah menarik minat warga mengikuti vaksinasi Covid-19.
Fatmawati, warga Desa Karangampel, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, nampak kaget saat mendapatkan hadiah utama sepeda motor dari program vaksinasi yang digelar oleh penyelenggara bertajuk “ayo vaksinasi kudus” bekerjasama dengan salah satu perusahaan perusahaan di Kudus.
Fatmawati yang belum pernah memiliki sepeda motor itu mengaku tak menyangka jika dirinyalah yang berhak mendapat undian. Rencananya, motor tersebut akan digunakan untuk bekerja sang suami yang kesehariannya sebagai kuli bangunan.
Sebelumnya, untuk keperluan sehari-hari Fatmawati terkadang harus meminjam sepeda motor orang tuanya.
“Sebelumnya nggak nyangka mau dapat hadiah, nggak mimpi apa apa juga. Ya senang sekali bisa punya motor, nanti buat kerja suami, kalau saya ibu rumah tangga,” ujarnya usai menerima hadiah di Wisma Ploso, Kudus, Senin (14/3/2022).
Sementara panitia penyelenggara, Purnomo Nugroho mengatakan, hadiah tersebut diberikan oleh penyelenggara sebagai salah satu langkah menarik minat warga mengikuti vaksinasi. Hingga kini pihaknya telah menyuntikan sebanyak 262 ribu dosis vaksin baik dosis pertama maupun kedua.
“Seluruh peserta yang vaksin mulai bulan juli 2021 berkesempatan mendapatkan hadiah. Sedikitnya 5 unit sepeda motor, 10 unit kulkas, 10 unit mesin cuci, 10 unit televisi disiapkan untuk warga yang sudah di vaksin dosis komplit. Pengundian hadiah dilakukan sebanyak lima tahap,” kata Purnomo.
Vaksinasi dengan memberikan berbagai hadiah tersebut sukses tarik animo masyarakat. Harapannya bisa membantu program percepatan vaksinasi pemerintah sehingga terbentuk kekebalan komunal di masyarakat terhadap virus covid-19. (Galih Manunggal/Buz)