- tvOne
Satu Orang Terluka Saat Rumah Warga di Cilacap Hangus Dilahap Si jago Merah
Cilacap, Jawa Tengah tvOne
Kobaran api sangat terlihat jelas di salah satu rumah warga yang berada di Dusun Sikluk, Desa Matenggeng, Kecamatan Dayeuhluhur, Cilacap, Jawa Tengah, Rabu (16/03/2022).
Diketahui rumah yang dilahap si jago merah tersebut merupakan milik Bapak Kasian dan Ibu Rumini, menurut mereka bahwa kejadian kebakaran yang menimpa mereka, berawal saat Rumini akan memindahkan bahan bakar minyak (BBM) dari jerigen ke dalam botol dengan menggunakan selang kecil.
Namun karena kondisi ruangan yang gelap, Rumini berinisiatif untuk menggunakan lilin, naas saat proses tersebut lilin yang menyala tertiup angin ke arah Rumini yang sedang memindahkan BBM, dan api pun menyambar ke BBM.
Pemilik rumah sempat membawa jerigen keluar rumah agar tidak terjadi kebakaran, namun BBM tersebut sudah menguatkan api dan menambah besar korban api dan melalap rumah mereka.
" Ibu saya sedang memindahkan bensin (BBM) ke botol, namun karena gelap, ibu menyalakan lilin. Saat sedang proses pemindahan lilin ini tertiup angin dan mengakibatkan kebakaran " Ujar Sutanto, anak dari pemilik rumah kepada tvonenews.com
Si jago merah pun semakin membesar karena banyak di dalam rumah banyak bahan yang mudah terbakar seperti gas elpiji, kayu, dan bahan lainnya.