RSUD dr. Loekmono Hadi Kudus, Jawa Tengah menambah fasilitas pelayanan cathlab..
Sumber :
  • Tim tvOne - Galih Manunggal

Layanan Kateterisasi Jantung RSUD Kudus Sudah Bisa Dimanfaatkan Peserta BPJS

Rabu, 30 Maret 2022 - 19:55 WIB

Kudus, Jawa Tengah – Menjawab kebutuhan masyarakat guna meningkatkan kualitas layanan sehat, RSUD dr. Loekmono Hadi menambah fasilitas pelayanan kateterisasi jantung (cath lab).

Pelayanan kateterisasi jantung dengan menggunakan alat cath lab sudah mulai dibuka tiga pekan lalu. Tak hanya peserta umum, pelayanan tersebut juga sudah bisa dimanfaatkan oleh peserta BPJS.

Direktur RSUD dr. Loekmono Hadi Kudus, dr. Abdul Aziz Achyar mengungkapkan, penambahan layanan cath lab guna menjawab kebutuhan pelayanan kesehatan masyarakat di Kabupaten Kudus dan sekitarnya sebagai tatalaksana kasus serangan jantung akut secara cepat dan tepat.

"Kasus serangan jantung membutuhkan penanganan yang segera. Dengan pengadaan alat cath lab ini sebagai peningkatan layanan agar warga di Kabupaten Kudus dan sekitarnya dapat merasakan manfaat alat ini. Apalagi sekarang sudah bisa tertanggung oleh BPJS," tuturnya saat melaksanakan hospital tour bersama Bupati Kudus.

Disamping itu terbatasnya layanan cath lab di Kabupaten Kudus, memicu tanggung jawab RSUD dr. Loekmono Hadi untuk menjawab kebutuhan tersebut. Mengingat penyakit jantung ini merupakan salah satu penyebab kematian tertinggi di Indonesia.

 ”Sejak dibuka tiga pekan lalu, tercatat sudah ada 16 pasien yang menjalani program pemasangan ring jantung. Dan beberapa hari kedepan juga sudah ada antreannya,” ujarnya.

Rumah sakit berplat merah ini juga memiliki alat transcranial magnetic stimulation (TMS). TMS yang dimiliki merupakan tipe robotik yang memiliki fleksibilitas menu yang lebih canggih. Pelayanan dengan pemanfaatan alat TMS untuk peserta BPJS saat ini

”Saat ini masih dalam pengajuan Perbup untuk tarif pelayanannya. Meskipun demikian, alat tersebut tetap dimanfaatkan untuk pasien terindikasi atas rekomendasi dokter tanpa dipungut biaya,” katanya.

Dengan semakin lengkapnya pelayanan dan alat kesehatan yang ada, dirinya berharap Kabupaten Kudus dapat menjadi medical tourism bagi pasien yang ingin berobat. Karena Kudus sudah banyak alat yang mumpuni, masyarakat tidak perlu berobat ke luar daerah ataupun luar negeri. (Galih Manunggal/Buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:57
05:35
02:32
11:38
19:39
08:06
Viral