Tim Jibom Gegana Brimob Polda Jateng saat melakukan evakuasi penemuan granat aktif..
Sumber :
  • Tim tvOne - Edi Suryana

Warga Purworejo Temukan Granat Aktif Saat Renovasi Rumah

Jumat, 8 April 2022 - 21:45 WIB

Purworejo, Jawa Tengah - Warga Kelurahan Sucen Jurutengah, Kecamatan Bayan, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, dihebohkan dengan penemuan granat nanas aktif, di rumah salah satu warga yang akan merenovasi rumahnya pada Jumat (8/4 /20222).

Granat jenis nanas itu ditemukan oleh Handoyo (35) warga Dusun Tritis Lor, RT 02 RW 01, Kelurahan Sucen Jurutengah saat merenovasi rumahnya, saat tukangnya akan membuat kolam ikan, tidak sengaja menemukan benda besi bulat yang diduga granat.

"Tidak sengaja menemukan granat tersebut saat proses penggalian tanah untuk membuat kolam ikan hias.” jelas Handoyo.

Awalnya Handoyo mengira benda bulat oval itu hanya sebuah besi tua, namun setelah diamati, akhirnya menyadari bahwa yang ditemukan adalah sebuah granat. Ia kemudian melaporkan penemuan tersebut kepada petugas.

Petugas yang mendapatkan laporan langsung mengamankan lokasi, dengan memasang garis polisi dan berkoordinasi dengan Tim Jihandak Brimob Polda Jateng. Warga pun diimbau untuk tidak terlalu dekat dengan lokasi.

"Granatnya masih aktif, meskipun luarnya sudah berkarat tetap masih aktif, meskipun umurnya juga sudah tua. Kemungkinan ini peninggalan zaman perang Belanda atau jepang. Untuk keamanan, maka dilakukan prosedur disposal (diledakkan)," kata Dantim Jibom Gegana Brimob Polda Jateng, Iptu Slamet Soebagyo.

Saat proses peledakan berlangsung, tim  Jibom berkoordinasi dengan Polres  dan TNI, untuk pengamanan wilayah agar steril dari warga yang menonton. Dengan berpakaian pelindung lengkap, granat kemudian dihancurkan dengan aman. (Edi Suryana/Buz)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:50
01:57
05:35
02:32
11:38
19:39
Viral