Apel Pasukan Operasi Ketupat Candi 2022, di Halaman Stadion Joyokusumo, Pati, Jawa Tengah, Jumat (22/4/2022)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Abdul Rohim

Pengamanan Mudik Lebaran, 750 Personel Gabungan Disiagakan di Pati

Jumat, 22 April 2022 - 13:56 WIB

Pati, Jawa Tengah - Sebanyak 750 personel gabungan disiapkan untuk mengamankan arus mudik dan balik Lebaran 2022 di wilayah Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Untuk mengecek kesiapan pasukan, Polres Pati menggelar Apel Pasukan Operasi Ketupat Candi 2022 di Halaman Stadion Joyokusumo, jumat (22/4/2022).

Kapolres Pati, AKBP Christian Tobing mengatakan, apel pasukan ini untuk persiapan pengamanan arus mudik dan balik lebaran.

“Untuk pengamanan mudik dan balik lebaran kita siapkan 750 personel gabungan dari TNI, Polri, Dinas Perhubungan, Satpol PP Kabupaten Pati dan Dinas Kesehatan Kabupaten Pati. Juga kita libatkan Senkom, Orari, dan Rapi,” kata AKBP Christian Tobing, usai apel gelar pasukan operasi ketupat candi, di halaman Stadion Joyokusumo Pati.

Christian menambahkan, selain menyiapkan 750 personel gabungan, pihaknya juga akan mendirikan 3 pos pengamanan (Pospam) dan 1 pos pelayanan (Pospam)

“Untuk menunjang pengamanan saat arus mudik dan balik lebaran kita bangun 3 pospam di Pos Polisi Dua Kelinci, Pos Polisi GOR Pesantenan Puri, dan Pos Polisi Batursari Batangan, serta 1 pos pelayanan di Terminal Sleko Pati,” imbuhnya.

Selain itu, dalam upaya pencegahan lonjakan kasus Covid-19 saat mudik lebaran, Kapolres Pati memerintahkan Babinkamtibmas untuk bersinergi dengan Babinsa, bidan desa, dan pemerintah desa untuk melakukan penguatan di tingkat desa.

“Babinkamtibmas kami minta untuk mendata, mengecek kesehatan pemudik dan menyosialisasikan vaksinasi. Jika ada yang ditemukan terjangkit Covid-19, segera kita lakukan tindakan dengan melakukan isolasi di tingkat desa atau di tingkat kabupaten,” jelasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
33:49
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
Viral