gladi resik persiapan pernikahan Ketua MK dan adik Jokowi.
Sumber :
  • Antara

Hotel Penuh, Penginapan Sekitar Gedung Pernikahan Ludes Terjual

Rabu, 25 Mei 2022 - 23:45 WIB

Solo, Jawa Tengah – Esok Pagi (26/5/2022), Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Anwar Usman dengan Adik perempuan dari Presiden Joko Widodo akan melangsungkan akad nikah. Pernikaha akan dilaksanakan di Gedung Graha Saba Bhuana yang saat ini sudah siap untuk menerima tamu undangan.

Telah terkonfirmasi oleh Wali Kota Solo yang juga Putra dari Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, pernikahan ini akan dihadiri kurang lebih sebanyak 800 undangan, beserta tamu VIP. 

Tamu akan memenuhi Gedung pernikahan yang berada di Jalan Letjen Suprapto, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah.Acara pernikahan ini tentu akan dihadiri tamu dari berbagai daerah. Hal ini sangat menguntungkan hotel-hotel yang berada di Kota Solo.
 
Dilansir dari VIVA (25/5/2022), momen ini sangat memberikan dampak besar terhadap kenaikan okupansi hotel di Kota Solo. Hingga menjelang pernikahan, tingkat okupansi tamu yang akan menginap mencapai kenaikan hingga 90 persen.

Menurut Perwakilan Humas Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Solo, Sistho A Sreshtho menjelaskan bahwa acara pernikahan adik Presiden Jokowi dan Ketua MK telah membawa dampak besar yang positif terhadap industri perhotelan di Kota Solo.
 
Dari data yang telah diterima dalam beberapa hari ini, sejumlah hotel di solo telah mencapai kenaikan hingga diatas 85 persen.
 
“Hotel-hotel berbintang tiga ke atas sekitar tempat pernikahan yang memiliki kamar-kamar tipe eksekutif telah mencapai hingga 90 persen. Karena hotel tipe itu banyak dicari para tamu,” jelas Sistho.

Hotel dengan fasilitas mewah banyak dicari oleh tamu yang menginap, lantaran sebagian besar tamu yang memesan dari kalangan pejabat, public figure, dan yang lainnya.
 
Tidak hanya hotel mewah dan berbintang tiga keatas. Namun hotel bintang tiga kebawah juga dipenuhi oleh tamu undangan pernikahan ini, umumnya hotel tersebut dicari sebagai tempat menginap bagi para staf pejabat dan para ajudan.
 
“Para driver, para sekretaris dan staf yang melekat juga membutuhkan untuk menginap. Hotel level bintang tiga kebawah sehingga tetap merata,” lengkapnya.

Seluruh hotel di sekitar tempat acara sudah terpesan oleh banyaknya tamu yang akan datang ke acara pernikahan esok pagi. Bagi yang membawa kendaraan, telah tersedia kantong parkir sejumlah Sembilan kantong di sekitar gedung acara pernikahan.
 
Nantinya para tamu yang membawa kendaraan akan diarahkan ke bagian drop off untuk menurun penumpang, selanjutnya diarahkan ke kantong parkir yang berada di sekitar jalan Ahmad Yani. (Kmr)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral