Faradissa Djasmine Anderson asal Kebumen meriah Runner-up pada Grand Final Putri Otonomi Indonesia (POI) 2022, Sabtu (18/6/2022)..
Sumber :
  • Tim tvOne/Wawan

Kebumen Raih Juara 2 Putri Otonomi Indonesia 2022, Tahun Depan Jadi Tuan Rumah

Minggu, 19 Juni 2022 - 21:15 WIB

Kebumen, Jawa Tengah - Faradissa Djasmine Anderson dari Kabupaten Kebumen berhasil menjadi runner-up pertama pada Grand Final pemilihan Putri Otonomi Indonesia (POI) 2022 di Hotel Pullman Vimala, Ciawi Kabupaten Bogor, Sabtu (18/6/2022). 

Penghargaan atas prestasi yang diraih Faradissa Djasmine sebagai runner-up pertama POI 2022 diberikan langsung oleh Ketua Umum APKASI Sutan Riska Tuanku Kerajaan, di Hotel Pullman Vimala, Bogor yang berbarengan dengan acara Rakernas APKASI ke XIV. 

Atas pencapaian yang diraih Faradissa Djasmine pada pagelaran Putri Otonomi Indonesia ini disambut bangga Bupati Kebumen Arif Sugiyanto. Menurutnya ini merupakan pencapaian luar biasa yang tidak mudah diraih putri asal Kebumen. 

"Ini pencapaian yang luar biasa, untuk berada di posisi ini tidaklah mudah.  Djasmine sudah melakukan yang terbaik untuk Kebumen. Saya sangat bangga Putri asal Kebumen runner-up di POI 2022, selamat untuk Djasmine," kata Arif Sugiyanto kepada awak media, Minggu (19/6/2022). 

Arif Sugiyanto menambahkan, dengan prestasi yang diraih Djasmine, nantinya akan ikut mengemban tugas sebagai Duta APKASI dalam mempromosikan berbagai potensi unggulan dari Kabupaten Kebumen, seperti pariwisata, investasi, komoditi unggulan maupun peluang investasi. 

"Para putri daerah pemerintahan kabupaten ini menjadi bagian program pemerintah yang terhimpun dalam APKASI. Nantinya tugas mereka menggelorakan semangat otonomi daerah, isu strategis daerah dan kemandirian daerah, terutama di kalangan milenial," terang Arif Sugiyanto yang juga menjabat Wakil Bendahara APKASI. 

Selain itu, Bupati Arif juga menyampaikan bahwa pada tahun 2023, Kebumen bakal menjadi tuan rumah Rakernas APKASI yang ke XV, sekaligus penyelenggaraan finalis Putri Otonomi Indonesia untuk tahun selanjutnya. 

"Tahun depan Kebumen menjadi tuan rumah pelaksanaan Rakernas APKASI sekaligus untuk penyelenggaraan pemilihan finalis Putri Otonomi Indonesia. Ini kabar baik, Kebumen bisa semakin dikenal masyarakat luas," tandasnya. 

Grand final ini diikuti 12 finalis dari seluruh perwakilan Kabupaten se Indonesia yang mengikuti seleksi pada bulan Mei lalu. Adapun empat finalis yang kemudian terpilih sebagai runner-up posisi kedua diraih perwakilan dari Kabupaten Banyumas Safira Hasna Nada. Runner-up ketiga Shafira Zahrah Nabilla dari Kabupaten Bandung. 

Pemilihan Putri Otonomi Indonesia 2022 tersebut berlangsung sebagai bagian dari acara puncak Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 APKASI. Perayaan itu juga bertepatan dengan gelaran Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XIV APKASI. (wkn/ebs)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral