Tradisi tahunan, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo terbangkan balon udara bareng pemuda Wonosobo.
Sumber :
  • Tim tvOne - Ronaldo Bramantyo

Jadi Tradisi Tahunan, Festival Balon Udara akan Digelar September Ini di Wonosobo

Kamis, 1 September 2022 - 21:56 WIB

Terbukti setelah itu kreativitas warga khususnya anak-anak muda meningkat. Berbagai desain unik bermunculan bahkan memperlihatkan ciri khas dari budaya Kabupaten Wonosobo seperti motif carica, motif tari lengger, dan lainnya. Menurut Ganjar ketika kegiatan itu terus didorong akan menjadi sebuah tontonan yang ditunggu oleh masyarakat.

"Anak-anak menjadi kreatif, terus kemudian kegiatannya jauh lebih positif. Nah eksposurenya sebenarnya bisa kita dorong agar ini menjadi tontonan, ya event ini menjadi destinasi nanti. Kalau tempatnya kita siapkan dengan baik, orang akan datang untuk melihat dan pariwisata akan datang. Tadi juga ada usulan buat lomba dengan hadiah piala gubernur, oke kalau begitu," katanya.

Ganjar menyampaikan dalam proses pembuatan sampai dengan penerbangan itu terdapat nilai kebersamaan dan kekompakan. Dari pembuatan saja memerlukan kerja sama banyak orang. Belum lagi ketika akan menerbangkan yang membutuhkan tenaga berlebih.

"Ternyata kalau melihat proses ya tidak gampang, tidak hanya melihat sudah sampai di atas. Itu mengisinya saja sudah beberapa menit. Bilangnya tadi hanya 15 menit, ternyata lama karena anginnya besar. Proses mengisi saja ada seninya. Karena itu kalau gerak-gerak kena kuku sobek, kena ini sobek, lalu ditambal sama mereka. Team work-nya bagus untuk mengerjakan ini," katanya. (Rbo/Buz)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral