Polisi melakukan pendatan minuman keras yang ada di gudang untuk dijadikan barang bukti..
Sumber :
  • Tim tvOne - Sonik Jatmiko

Masih Simpan Ribuan Botol, Gudang Miras di Jalan Raya Baturraden Banyumas Disegel Polisi

Selasa, 25 Oktober 2022 - 23:57 WIB

Banyumas, Jawa Tengah - Petugas Polsek Banturraden, kembali mendatangi gudang penyimpanan minuman keras (miras) di Jalan Letjen Suparto, Desa Kutasari, Baturraden, Banyumas, Jawa Tengah Selasa (25/10/2022).

Pasca digerebek, Senin (25/10/2022) kemaren, polisi kembali mendatangi lokasi tersebut untuk dilakukan pendalaman, ternyata ditemukan perizinan gudang miras sudah tak berlaku.

Usai didata, semua miras golongan A akan dijadikan barang bukti. Miras-miras golongan tersebut pada saat penggerebekan kemarin tidak dilakukan penyitaan, sebab pengelola berdalih, ada izin usaha atas barang-barang tersebut.

Kapolsek Baturraden, AKP Dwi Astuti Ratna menjelaskan, pihaknya telah melakukan pendalaman terhadap perizinan usaha gudang tersebut. Tapi hasilnya, izin itu telah kedaluarsa, sehingga miras yang ada di gudang tersebut akan dijadikan barang bukti.

"Kemarin kita ngecek perizinan, kita dikasih foto copynya. Katanya yang ada izinnya untuk golongan A. Jadi yang kita ambil adalah yang golongan B sama C atau yang kadar alkoholnya lebih dari 5 persen," ujarnya.

Namun, ternyata izin itu sudah lama habis, yakni sejak 2020. Sehingga selama dua tahun beroperasi, gudang tersebut telah melakukan kegiatan ilegal.

"Sehingga kita data, kita hitung kembali. Jumlahnya sekitar 740an karton, atau lebih dari 8.000 botol miras golongan A. Ini kita jadikan barang bukti," katanya.

Bahkan, pada saat melakukan pendataan dengan cara membongkar muatan truk yang ada di gudang, petugas menemukan lebih dari 30 karton miras golongan B yang disimpan tersembunyi di dalam truk. Barang-barang tersebut kemudian diangkut menuju Polresta Banyumas untuk diamankan.

"Kami menyegel gudang ini, mengganti semua gembok gudang agar tidak ada pihak luar yang bisa masuk. Garis polisi juga kita pasang," katanya.

Temuan gudang miras itu adalah pendalaman dari hasil razia penyakit masyarakat yang dilakukan di kawasan Baturraden.

"Untuk distribusi miras masih terus kami lakukan penyelidikan. Sementara adalah ke tempat-tempat hiburan yang ada di kawasan Baturraden," ujarnya.(Sjo/Buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral