Kirab Nusantara memperingati Hari Pahlawan di Jepara, Kamis (10/11/2022)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Galih Manunggal

Hari Pahlawan, Ribuan Warga Jepara Gelar Kirab Nusantara dan Bentangkan Merah Putih Sepanjang 100 Meter

Kamis, 10 November 2022 - 22:11 WIB

Jepara, Jawa Tengah -  Memperingati Hari Pahlawan 10 November 2022, ribuan warga Jepara, Jawa Tengah, menggelar Kirab Nusantara. Kirab nusantara ini diikuti peserta dari berbagai kalangan masyarakat dengan membentangkan bendera Merah Putih sepanjang 100 meter.

Bendera Merah Putih dengan panjang 100 meter dan lebar 3 meter dibentangkan dalam Kirab Nusantara. Bendera Merah Putih diusung oleh 60 santri pondok pesantren di Jepara. 

Kirab Nusantara diikuti sekitar 2000 peserta dari berbagai kalangan, mulai dari pelajar, santri pondok pesantren, tokoh agama, organisasi masyarakat, aparat TNI Polri, serta pejabat Forkopimda. Sepanjang perjalanan, marching band dari kalangan pelajar dan barisan serbaguna Nahdlatul Ulama tak henti menggema, sehingga mampu menyita perhatian masyarakat.

Antusias peserta begitu tinggi, meski harus berjalan kaki hingga lima kilometer mulai dari masjid Astana Mantingan dan berakhir di Pondok Pesantren Lembah Manah Desa Langon. Semangat Hari Pahlawan seakan mampu menghilangkan rasa lelah para peserta kirab.

“Semangat ingin memeriahkan Hari Pahlawan, ya lumayan jauh tadi jalannya, tapi semangat biar sehat,” ujar Yanti Susanti, salah satu peserta kirab.
 
Ketua pelaksana Kirab, Nusantara Darono Ardi Widodo mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya mengingat dan mengenang perjuangan para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan Kemerdekaan. Dari perjuangan para pahlawan, diharapkan mampu menumbuhkan semangat bangsa sebagai penerus kemerdekaan.

“Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tahun 2022, kita selalu bersyukur bahwa tanpa jasa pejuang dan para pahlawan kita tidak bisa seperti sekarang ini. Dan ini bendera merah putih panjangnya sekitar 100 meter dan dibawa oleh pasukan sejumlah 60 orang. Kirab sendiri diikuti oleh berbagai kalangan dan elemen masyarakat,” terangnya.
 
Kemeriahan Kirab Nusantara ini mampu mengundang perhatian masyarakat. Sepanjang perjalanan, terlihat warga memadati tepian jalan untuk menyaksikan Kirab Nusantara tersebut. (Gml/Buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:04
02:50
08:04
07:14
05:08
12:13
Viral