pasar takjil Ramadhan.
Sumber :
  • Tim tvone - happy oktavia

Hidupkan UMKM, Camat dan Kades di Banyuwangi Wajib Buka Pasar Takjil Selama Ramadhan

Sabtu, 25 Maret 2023 - 21:30 WIB

Banyuwangi, tvOnenews.com - Bulan puasa di Banyuwangi dijadikan momen menghidupkan kembali usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang anjlok selama pandemi. Setiap Camat dan Kades diwajibkan membuka pasar takjil selama Ramadhan. Tujuannya, sentra kuliner lokal tetap terjaga, pun dengan geliat ekonomi.

Pasar takjil ini dibuat terpusat, sehingga masyarakat bisa menikmati aneka jajanan takjil dalam satu titik. Tak hanya di kota, pasar takjil ini juga menjamur hingga di pedesaan. 

“Puasa ini menjadi momentum menumbuhkan ekonomi kerakyatan, khususnya sektor kuliner. Harapannya, bisa mendukung pertumbuhan ekonomi,” kata Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani.

Selain menawarkan aneka jajanan pembuka puasa, pasar takjil juga menyuguhkan pertunjukan budaya. Seperti pasar takjil di terminal pariwisata terpadu di Kelurahan Sobo, Banyuwangi, sehingga sembari berbuka, warga bisa menikmati suguhan budaya.

Bupati berharap pasar takjil Ramadhan menjadi bagian dari upaya pengendalian inflasi daerah. Sekaligus merajut harmoni dalam masyarakat. 

“Jadi, di pasar takjil masyarakat bertemu dengan para pedagang, sehingga supply dan demand bisa terjaga,” jelas Ipuk.

Tak hanya menyediakan aneka kuliner, pasar takjil juga dimanfaatkan membuka layanan publik. Salah satunya, layanan administrasi kependudukan (adminduk). Untuk memastikan kebersihan makanan yang dijual, Pemkab Banyuwangi menurunkan tim dari Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) untuk memantau di setiap pasar takjil. (hoa/hen)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:42
13:57
09:23
08:45
04:17
03:41
Viral