- antara
Aktivitas Puluhan ODGJ Ikuti Pondok Ramadhan di Jombang, Ini Kegiatannya
Selain memberikan terapi keagamaan, pihaknya juga mengajarkan kembali agar mereka bersosialisasi dengan lingkungan. Dengan begitu, diharapkan mereka bisa kembali pulih. Harapan setelah sembuh, mereka bisa berinteraksi dengan masyarakat sekitarnya.
"Tentu pembiasaan. Hal-hal yang terkait dengan sosial sama hidup banyak orang. Bagaimana bisa berinteraksi kembali, sebisa mungkin dilakukan. Jadi, rehabilitasi yang kami lakukan dengan cara pendekatan interaksi," kata dia.
Pesantren Sunan Kalijaga di Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang ini berada di tepi Sungai Brantas. Di pesantren ini memang khusus membina santri ODGJ dari berbagai daerah di Jawa Timur dengan berbagai sebab dan tingkatan.
Jumlah santri yang tercatat cukup banyak, yakni 47 orang. Semuanya berkebutuhan khusus dengan riwayat dan latar belakang mengalami gangguan mental.
"Semua yang berkebutuhan khusus karena memang memiliki riwayat dan latar belakang gangguan mental. Ini termasuk mereka yang depresi karena berbagai hal dan persoalan hidup," ujar dia.
Dalam melakukan aktivitasnya, para santri berada di area pesantren. Masyarakat juga tidak takut, sebab pesantren ini jauh dari perkampungan masyarakat sekitar. (ant/gol)