Tidak Kuat Menanjak, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang Susuh Batu.
Sumber :
  • tvOne - edy cahyono

Tidak Kuat Menanjak, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang Susuh Batu

Rabu, 10 Mei 2023 - 19:34 WIB

Batu, tvOnenews.com - Kejadian tragis terjadi di jalur Malang - Batu,  saat seorang sopir truk mengalami kecelakaan yang mengakibatkan truk muatan pasir yang tidak kuat menanjak terjatuh ke dalam jurang Susuh Desa Giripurno, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. 

Insiden ini terjadi pada, Rabu (10/5), ketika truk sedang berusaha menanjak dengan beban penuh pasir.

Diketahui truk bermuatan pasir dengan nomor Polisi N-9344-NJ yang dikemudikan Andriyanto (21) warga asal Desa Tempursari, Kecamatan Pronojiwo, Lumajang.

Menurut keterangan sopir ketika jalan menanjak tiba-tiba tidak kuat dan jalan mundur, kemudian masuk jurang. Ia berusaha keras untuk mengendalikan kendaraan, namun upayanya tidak membuahkan hasil. Dalam sekejap, truk meluncur dan masuk ke dalam jurang.

"Awalnya, saya mau kirim pasir dan batu, tapi ketika sudah dekat lokasi mengalami musibah ini. Beruntung tidak ada kendaraan di belakang. Seandainya tadi ada kendaraan, kemungkinan ada korban," jelas Andriyanto.

Melihat peristiwa ini pihak kepolisian dari Unit Laka Lantas dari Polres Batu setempat segera merespons kejadian ini. 

Kasatlantas Polres Batu, AKP Lya Ambarwati membenarkan, jika truk bermuatan pasir tergelincir masuk jurang, tepatnya di jurang Susuh.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:56
01:58
01:28
01:07
00:53
03:16
Viral