Adu Banteng Motor dengan Truk Tronton, Tukang Ojek asal Kota Malang Tewas di Lokasi.
Sumber :
  • tvOne - edy cahyono

Adu Banteng Motor dengan Truk Tronton, Tukang Ojek asal Kota Malang Tewas di Lokasi

Selasa, 30 Mei 2023 - 07:47 WIB

Malang, tvOnenews.com - Kecelakaan adu banteng antara Honda Vario nopol  N 5384 ABA dengan truk tronton nopol  H 8313 AA di Jalan Raya Sunandar Priyo Sudarmo depan Smart Russ, Kecanatan Blimbing, Kota Malang, berakibat pengendara motor tewas di lokasi sedangkan yang dibonceng alami luka tangan dan kaki kanan memar, Senin (29/5).

Informasi didapat tvOnenews.com, kecelakaan yang mengakibatkan korban jiwa tersebut, terjadi sekitar pukul 08.30 WIB.

"Untuk pengendara motor yang diduga tukang ojek diketahui bernama Tumaji (60) warga Jalan Ikan Piranha Atas XIX, Kelurahan Purwodadi, Kecamatan Blimbing, Kota Malang," kata Kasubnit Laka Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, Ipda Isrofi kepada tvOnenews.com.

Lanjut kata Istofi, untuk identitas penumpang motor diketahui bernama Panji (32) warga Perum Candirenggo Asri, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang.

"Sementara itu untuk pengemudi truk tronton diketahui bernama T Sunarto (50) warga Kampung Balong, Kecapi, Kota Cirebon,” imbuhnya.

Terkait kronologi, Istofi menjelaskan, berawal saat korban yang sedang membonceng penumpangnya melaju dari arah selatan ke utara dengan kecepatan tinggi mendahului kendaraan yang ada di depannya. Bersamaan itu dari arah berlawanan melintas truk tronton yang dikemudikan Sunarto.

"Saat melintas di lokasi kejadian, sepeda motor itu mendahului kendaraan yang ada didepannya. Ketika menyalip itu, haluannya terlalu ke kanan melebihi marka jalan," jelasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:42
01:36
02:19
15:10
01:43
01:18
Viral