- dimas farik
Kasus Berdarah di Tanah Merah Laok Kembali Memakan Korban, Satu Orang Meninggal Dunia
Bangkalan, tvOnenews.com - Kasus berdarah di Desa Tanah Merah Laok, Kecamatan Tanah Merah, Bangkalan minggu lalu (4/6), menyebabkan satu orang meninggal dunia, dan sejumlah orang lainnya mengalami luka serius karena terkena senjata tajam hingga dilarikan ke RSUD Bangkalan dan rumah sakit di Surabaya.
Kasus berdarah di Tanah Merah Laok Bangkalan kembali memakan korban. Dikabarkan seorang korban yang sedang menjalami perawatan di RSUD Bangkalan, telah meninggal dunia.
Informasi meninggalnya korban berdarah di Desa Tanah Merah Laok, Kabupaten Bangkalan tersebut, dibenarkan oleh pihak RSUD Bangkalan, Madura.
"Iya ada yang meninggal dunia pagi ini di rumah sakit Bangkalan," kata insial FT salah satu manajemen rumah sakit Bangkalan.
Ia mengatakan, korban diketahui inisial HU dan saat ini sudah dibawa ke kamar jenazah rumah sakit Bangkalan guna dilakukan otopsi.
"Iya, sekarang korban sudah dibawa ke kamar jenazah mas, untuk dilakukan otopsi," tuturnya.
AKP Bangkit Danjaya Kasat Reskrim Polres Bangkalan, tak memberikan keterangan jelas terkait korban meninggal dunia di rumah sakit Bangkalan. Namun, ia berencana akan ke rumah sakit Bangkalan, pada pukul 14.00 WIB, guna melakukan otopsi.
"Nanti aja otopsi akan dilaksakan (habis jumatan) sekitar pukul dua siang nanti," ucapanya.
Berdasarkan informasi tvOnenews.com di lapangan, petugas kepolisian gabungan TNI, Polri terpantau berjaga-jaga di rumah sakit Bangkalan.
Dari awal kejadian hingga saat ini, sudah ada dua orang korban yang meninggal dunia. (fds/far)