Frank Rikhard Sokoy gabung Gresik United.
Sumber :
  • m habib

Jelang Liga Nusantara, Gresik United Rekrut Eks Bek Sayap Persebaya dan Barito Putera

Minggu, 2 Juli 2023 - 11:42 WIB

Gresik, tvOnenews.com - Jelang kembali bergulirnya kompetisi Liga Nusantara pada September 2023 mendatang, tim Gresik United tidak berhenti berburu pemain berkualitas agar nantinya bisa naik kasta. Demi mewujudkan hal itu, laskar Joko Samudro yang bermarkas di Stadion Gelora Joko Samudro (Gejos) tersebut merekrut eks bek sayap Persebaya Surabaya dan Barito Putera Frank Rikhard Sokoy, pada Minggu (2/7).

Pemain asal Papua tersebut, secara resmi bergabung untuk melengkapi barisan pertahanan laskar Joko Samudro, julukan Gresik United. Bergabungnya pemain berusia 27 tahun itu membuat lini pertahanan Gresik United semakin kokoh dan solid. Pasalnya, Frank Rikhard Sokoy yang menempati bek kiri diandalkan memperkuat barisan pertahanan serta membantu serangan.

Direktur Operasional Gresik United, Thoriqi Fajrin kepada awak media mengatakan, perekrutan pemain Frank Rikhard Sokoy sebagai bukti bahwa tim kebanggaan warga Gresik, Gresik United tidak main-main mengarungi kompetisi Liga Nusantara.

"Frank Rikhard Sokoy sudah deal, dan sudah tanda tangan kontrak dengan Gresik United," ujar Cak Thoriqi.

Masih menurut Cak Thoriqi, nama bek sayap Frank Rikhard Sokoy tidak asing bagi pecinta sepak bola di tanah air. Selain pernah memperkuat Persebaya Surabaya di kompetisi Liga 1 musim 2021/2022. Pemain dengan tinggi badan 175 sentimeter itu, mencatatkan total 13 pertandingan bersama Persebaya.

Sebelumnya, usai memperkuat Bajul Ijo, julukan Persebaya, bek sayap itu hijrah ke Barito Putera. Bersama tim asal Banjarmasin Kalsel tersebut, Frank Rikhard Sokoy mencatatkan total 24 pertandingan sebelum akhirnya bergabung dengan Gresik United.

Frank Rikhard Sokoy yang akrab dipanggil Faso itu mengaku dirinya memilih Gresik United ingin fight dan kerja keras dengan tim barunya.

"Saya siap 100 persen buat Gresik United, dan membawa tim ini naik ke Liga 1 di musim depan," pungkas Frank R Sokoy. (mhb/far)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:30
02:02
03:14
01:41
00:54
09:38
Viral