DPR RI Dorong Pelabuhan Situbondo Dioperasikan.
Sumber :
  • Tim tvone - happy oktavia

Bantu Kemacetan di Jalur Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, DPR RI Dorong Pelabuhan Situbondo Dioperasikan

Jumat, 7 Juli 2023 - 22:43 WIB

Banyuwangi, tvOnenews.com – Anggota DPR RI, Sumail Abdullah ikut turun tangan menyikapi kemacetan panjang di jalur Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi. Politisi senayan ini mendorong Pelabuhan Situbondo ikut dioperasikan untuk membantu mengurai kemacetan yang sudah berhari-hari tersebut.

Menurut Sumail, kondisi kemacetan di jalur penyeberangan Jawa – Bali ini masuk kategori darurat. Bahkan, kejadian luar biasa sepanjang sejarah, sehingga dibutuhkan kerjasama semua pihak. 

“Jangka pendek, ini perlu kerjasama semua stakeholder. Kami mendorong Pelabuhan Jangkar Situbondo ikut membantu mengangkut kendaraan yang menumpuk di jalur Ketapang,” kata Politisi Gerindra ini usai melihat kondisi Pelabuhan Ketapang, Jumat (7/7).

Harapannya, dengan kapal yang beroperasi dari Situbondo, potensi antrean bisa dicegah sebelum menumpuk di jalur Pelabuhan Ketapang, sehingga antrean akan terurai. Pihaknya juga mendorong bantuan kapal berukuran besar untuk mengangkut lebih banyak kendaraan. 

“Penyeberangan Ketapang – Gilimanuk ini terbesar kedua di Indonesia setelah Merak – Bakaheuni. Jadi, harus ada langkah cepat dalam jangka pendek,” tegas pria asli Banyuwangi ini.

Pihaknya melihat, kemacetan panjang di Pelabuhan Ketapang ini tak hanya dipicu lonjakan penumpang. Namun, faktor cuaca juga ikut menjadi pemicu. Karena itu, pihaknya kembali mendorong terbangunnya jembatan Jawa – Bali. 

“Kami sudah koordinasi dengan Kementerian PUPR. Intinya, tetap menghormati budaya dan keyakinan di Bali,” tutupnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:18
07:15
02:23
01:10
01:21
02:26
Viral