Suasana saat Jemaah Haji 2023 di Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi.
Sumber :
  • dok Pribadi/Jemaah Haji/Ali Zazri

Jemaah Haji Asal Probolinggo Dilaporkan Hilang di Tanah Suci

Selasa, 11 Juli 2023 - 20:34 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Surabaya menyebutkan bahwa seorang haji asal Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, dilaporkan hilang di Tanah Suci, Arab Saudi dan belum ditemukan.

Ketua PPIH Debarkasi Surabaya Husnul Maram kepada wartawan di Surabaya, Selasa, mengumumkan identitas jamaah haji itu bernama Niron Sunar Suna, usia 77 tahun, yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 65 asal Dusun Barat RT 06/RW 02, Desa Muneng Kidul, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo

"Beliau dilaporkan hilang sejak tanggal 29 Juni 2023 setelah melakukan lempar jumrah di Mina," katanya.

Niron terdata berangkat ke Tanah Suci bersama istrinya melalui Embarkasi Surabaya pada 16 Juni 2023.

Terakhir kali, ia berpamitan kepada rekan-rekan satu rombongannya untuk berangkat lempar jumrah setelah shalat Subuh pada 29 Juni 2023.

"Itu di luar jadwal yang telah ditentukan. Sebenarnya jadwal yang ditetapkan oleh PPIH pada 29 Juni sore pukul 16.30," katanya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:01
03:04
03:25
10:32
03:33
02:48
Viral