Antisipasi Kerawanan Jelang Pemilu 2024, Polres Gresik Mulai Cek Peralatan Pengendali Masyakarat.
Sumber :
  • tvOne - m habib

Antisipasi Kerawanan Jelang Pemilu 2024, Polres Gresik Mulai Cek Peralatan Pengendali Masyarakat

Selasa, 18 Juli 2023 - 10:13 WIB

Gresik, tvOnenews.com - Untuk meningkatkan Kamtibmas dan mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan seperti kerawanan aksi anarkis massa jelang pelaksanaan pemilu 2024 yang tinggal beberapa bulan lagi, Kepolisian Resort Gresik mulai melakukan persiapan dan pengecekan sejumlah peralatan dan mobil pengendali massa (Dalmas), Senin (17/7).

Pengecekan peralatan, kendaraan operasional dan mobil Dalmas kali ini dipimpin langsung oleh Kapolres Gresik, AKBP Adhitya Panji Anom.

"Untuk memastikan peralatan Dalmas dalam kondisi prima. Makanya pengecekan sarana dan prasarana inventaris kendaraan dinas satuan Samapta maupun peralatan dalam melaksanakan tugas, hari ini kami lakukan," ujar AKBP Adhitya.

Menurutnya, pemeriksaan secara detail meliputi pengecekan kendaraan dinas Randis, roda dua dan roda empat serta perlengkapan senjata api dan alusista perlengkapan Dalmas.

"Pengecekan digelar usai pelaksanaan apel pagi di halaman Mapolres Gresik diikuti pejabat utama (PJU) dan personel Polri dan PNPP Polres Gresik," lanjutnya.

AKBP Adhitya Panji Anom menjelaskan kegiatan ini juga bertujuan memastikan peralatan Satuan Samapta dapat berfungsi dengan baik saat digunakan dalam melayani masyarakat, utamanya jelang pemilu 2024 mendatang.

"Pengecekan peralatan Samapta Polres Gresik ini kami lakukan untuk memastikan kesiapan anggota Dalmas yang dimiliki Polres Gresik beserta kelengkapannya. Hal ini dilakukan untuk menghadapi Pemilu 2024,” tegasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral